Anggap Kemenangan atas Stuttgart Hanya Keberuntungan

Kamis, 30 Januari 2014 – 10:30 WIB

jpnn.com - STUTTGART - Bayern Muenchen menunjukkan diri sebagai tim yang pantang menyerah sebelum peluit panjang dibunyikan. Hal itu dibuktikan ketika Muenchen menekuk Stuttgart dengan skor 2-1 (0-1) di Mercedes Benz Arena, Kamis (30/1) dini hari WIB.

Sempat tertinggal ketika Stuttgart unggul lewat gol Vedad Ibisevic pada menit ke-29, Muenchen menunjukkan respon positif pada paruh kedua pertandingan. Claudio Pizarro menyamakan kedudukan pada menit ke-76.

BACA JUGA: Gaya Bertahan West Ham Bikin Mourinho Uring-Uringan

Kemenangan Muenchen ditentukan lewat lesakan Thiago Alcantara pada menit ke-93. Berkat kemenangan itu, Muenchen semakin kokoh di pucuk klasemen dengan koleksi 50 angka, unggul 13 poin dari Bayer Leverkusen. Namun, Muenchen hanya menganggap kemenangan itu sebagai keberuntungan.

“Pada akhirnya, kami hanya beruntung. Itu merupakan gol yang fantastis. Ini adalah kemenangan yang luar biasa,” kata pelatih Muenchen, Pep Guardiola sebagaimana dilansir laman Bild, Kamis (30/1).

BACA JUGA: Gagal Menang, Mourinho Salahkan Permainan West Ham

Kemenangan itu membuat Muenchen memperpanjang rekor 43 pertandingan tanpa terkalahkan di Bundesliga. Namun, Guardiola juga mengakui, poin absolut itu tak bisa dipetik dengan mudah.

“Stuttgart bermain sangat baik dalam 30 menit. Mereka sangat agresif dan memenangkan banyak pertarungan bola. Kami kesulitan untuk menemukan ritme permainan,” tegas mantan pelatih Barcelona itu. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Barca Susul Duo Madrid ke Semifinal

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hantam Lazio, Napoli ke Semifinal Coppa Italia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler