Angka Pengangguran SMA Meningkat

Rabu, 07 November 2012 – 12:51 WIB
JAMBI- Jumlah angkatan kerja di Provinsi Jambi pada Agustus 2012 mencapai 1.470.000 orang. Jumlah ini berkurang 24.300 orang dibandingkan data Agustus 2011 lalu. Fenomena berkurangnya angkatan kerja terjadi merata di Sumatera. Namun sebaliknya berbeda di Pulau Jawa.

“Ini memang fenomena menarik. Terjadi sama di Sumatera. Tapi berbeda di Pulau Jawa, angkatan kerjanya malah naik,”ujar Kepala BPS Provinsi Jambi Yos Rusdiansyah.

Ia mengatakan, ada beberapa faktor yang diperkirakan menjadi penyebab. Pertama, banyak tamatan SMA yang kemungkinan besar melanjutkan pendidikan baik ke diploma maupun strata satu.

Ini bisa terlihat dari data naiknya angka bukan angkatan kerja yakni dari 714.300 orang menjadi 789.800 orang. Apalagi, dilihat dari jumlah tingkat pengangguran terbuka dari SMK dan SMA mengalami kenaikan dari 6,12 persen menjadi 6,8 persen. “Mengingat pendidikan SMA saat ini sulit untuk mendapatkan pekerjaan formal.
“Tentu saja, mereka yang melanjutkan pendidikan tidak masuk lagi dalam angkatan kerja,”katanya.

Sementara itu, jumlah penduduk yang bekerja di Provinsi Jambi pada Agustus 2012 sebesar 1.423.600 orang, berkurang 11.400 orang dibanding keadaan Agustus 2011 sebesar 1.435.000 orang dan berkurang 38.800 orang jika dibanding keadaan Agustus 2010 sebesar 1.462,4 ribu orang.

Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Provinsi Jambi pada Agustus 2012 mencapai 3,22 persen, mengalami penurunan dibandingkan keadaan Agustus 2011 sebesar 4,02 persen dan menurun dibandingkan TPT Agustus 2010 sebesar 5,39 persen. Secara kuantitas juga terjadi trend penurunan jumlah pengangguran dari 83.000 ribu orang pada Agustus 2010 menjadi 60,2 ribu orang pada Agustus 2011 dan pada Agustus 2012 menjadi 47,3 ribu orang.

Sementara itu, situasi ketenagakerjaan berdasarkan kabupaten dan Kota tergambar secara kuantitatif jika jumlah angkatan kerja terbesar berada di Kota Jambi yakni 238.200 dimana 95,11 persen sudah bekerja.

Besarnya jumlah penduduk usia kerja yakni usia 15 tahun keatas menjadi tingkatan partisipasi angkata kerja Kota Jambi mencapai  60,31 persen. ini terendah kedua dibandingkan dengan kabupaten lainnya. Namun demikian secara kuantitatif jumlah angkatan kerja di Kabupaten Muarojambi masih cukup besar yakni 148.500 orang.

Secara kuantitatif, jumlah pengangguran tertinggi berada di Kota Jambi yaitu sebanyak 11.6000 orang dari 238.200 orang total angkatan kerja di Kota Jambi. Kondisi tersebut menjadikan tingkat pengangguran terbuka Jambi sebesar 4,89 persen. sementara berdasarkan indkator TPT tertinggi terjadi di Kota Sungaipenuh yaitu sebesar 6,57 persen. sedangkan di Sarolangon lebih baik karena TPAKnya hanya 70,76 persen dan rendahnya TPT 1,91 persen.(nid)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dana BOS Dipotong Oknum Disdik

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler