Angkot Bandung Bakal Dilengkapi Sistem Keamanan

Selasa, 22 November 2016 – 21:37 WIB
Angkot Bandung. Foto: radar bandung

jpnn.com - BANDUNG - Dinas Perhubungan Kota Bandung berencana akan memasang sistem pengamanan di setiap angkot.

Langkah ini bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya kejahatan sekaligus memberi rasa aman dan nyaman kepada penumpang.

BACA JUGA: Lihatlah! Kalah Taruhan, Cewek Alay Lepas Baju di Depan Banyak Cowok

"Jadi intinya dari koperasi angkutan dengan jajarannya sepakat untuk membuat sistem pengamanan di angkot. Polanya nanti akan ada tanda kalau angkot itu dalam bahaya dan hal itu akan kita sebarkan ke kepolisian," kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung, Didi Ruswandi di Balaikota, Selasa (22/11).

Didi mengaku dinasnya sedang melakukan berbagai persiapan yang dianggap perlu agar program tersebut bisa terealisasi sesuai rencana. 

BACA JUGA: Diskominfo Kota Bandung Sabet 2 Penghargaan Anugerah Media Humas

Menurutnya, Dishub Kota Bandung butuh waktu sebulan untuk melakukan persiapan termasuk melakukan sosialisasi kepada setiap sopir angkot.

Selama sistem pengamanan yang sebenarnya belum diaplikasikan untuk sementara setiap angkot bisa menggunakan lampu besar plus hazard di angkotnya sebagai alat sinyal ketika terjadi kejahatan.

BACA JUGA: Video Guru Honorer Melucuti Pakaian Siswi Bikin Heboh

"Ada transisi dalam satu bulan ini, itu akan menggunakan lampu besar plus hazard. Ketika lampu besar dan hazard menyala itu mereka dalam bahaya," pungkasnya. (rmol/dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hujan Badai, 3 Bangunan Sekolah di Sukorejo Rusak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler