Anies Akan Bangun Lagi Kampung yang Diratakan Ahok Ini

Selasa, 07 Februari 2017 – 19:15 WIB
Anies Baswedan saat berkunjung ke Kampung Akuarium. Foto: Ist

jpnn.com - jpnn.com - Kampung Akuarium yang berada di kawasan Pasar Ikan, Penjaringan, Jakarta Utara telah digusur Pemerintah Provinsi di DKI Jakarta‎ pada 11 April 2016.

Kawasan pemukiman serta pasar yang dihuni 396 Kepala keluarga tersebut diratakan pemerintahan era Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

BACA JUGA: Ragu Dengan Data Pemilih? Ini Solusi Untuk Petugas TPS

Penggusuran dilakukan karena daerah tersebut merupakan tanah negara dan diperuntukkan untuk mencegah banjir rob dan wisata bahari.

Namun, penggusuran tersebut masih menyisakan masalah. 159 kepala keluarga yang menolak penggusuran tersebut masih bertahan di atas puing-puing reruntuhan. Mereka tinggal di tenda darurat dengan segala keterbatasan.

BACA JUGA: Ini Alasan GP Ansor Batal Geruduk Markas Ahok-Djarot

Calon gubernur Jakarta Anies Baswedan kemudian menyambangi Kampung Akuarium, Selasa (7/2) pagi. Ia melihat kondisi warga yang enggan direlokasi ke rusun yang disediakan pemprov DKI.

Anies berniat mengembalikan kawasan kampung Akuarium seperti semula. Kampung akan kembali dijadikan pemukiman penduduk, bukannya wisata bahari.

BACA JUGA: Logistik Pilgub DKI Sampai ke TPS H-1

‎"Ditata ulang sehingga warga bisa kembali tinggal di sini‎," ujar Anies di lokasi.

Anies mengatakan akan berembug dengan warga Akuarium sebelum melakukan penataan.

Rembug dilakukan dengan melibatkan empat pihak yakni warga, Pemprov DKI, fasilitator, dan pakar. "Sehingga saat kembali pemukiman yang ditinggal layak," katanya.

Anies mengatakan ia akan mengembalikan kebahagiaan warga di Kampung Akuarium. Menurut Anies kondisi warga memprihatinkan di lokasi penggusuran tersebut.

"Anda rasakan masuk rumah itu. Tadi saya masuk ke rumah sekitar jam 9 pagi, panas sekali. Ekstrim panasnya. Menjalani tempat panas ekstrim seperti ini berat‎," ucap Anies.

Mantan Mendikbud tersebut kemudian menyidir pihak-pihak yang selama ini mendukung penggusuran.

Sebaiknya menurut Anies mereka yang medukung merasakan tinggal di pemukiman warga yang terkena dampak penggusuran.

"Mereka yang mendukung penggusuran rasakan sekali-sekali tinggal di tempat seperti ini," katanya.

"Lalu bayangkan bagaimana rumah anda yang digusur tanpa permisi. Masih mendukung penggusuran tanpa konsultasi, kompensasi?" tambah Anies. (prs/rmol)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Warga Semper Rindukan Pemimpin Religius


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler