Anies Baswedan: Yang Penting Adalah Ketentuan Hukum

Rabu, 06 Juni 2018 – 16:17 WIB
Gubernur DKI Anies Baswedan di Balai Kota Jakarta. Foto: Fathan Sinaga/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta masyarakat yang ke ibu kota setelah Lebaran mengikuti aturan.

Anies menambahkan, pihaknya sangat menghargai hak warga negara untuk mendapatkan pekerjaan di mana pun.

BACA JUGA: Periksa Kesehatan Sebelum Mudik!

Hanya saja, kaum urban harus mengikuti ketentuan yang berlaku di DKI Jakarta.

"Yang penting adalah ketentuan hukum, ketentuan aturan di pencatatan sipil itu ditaati," jelas Anies, Rabu (6/6).

BACA JUGA: Anies Masih Berpotensi Terseret Kasus Hukum soal Tanah Abang

Selama musim mudik ini, kata Anies, pihaknya juga mengintensifkan sistem keamanan lingkungan (siskamling).

Menurut Anies, pihaknya juga bekerja sama dengan polisi dan TNI untuk menjaga lingkungan DKI selama 24 jam.

BACA JUGA: Akhirnya, Ini Penjelasan Anies soal Impor Tong Sampah Jerman

"Memastikan juga kondisi Jakarta aman pada saat mereka mudik," kata Anies. (tan/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Insyaallah Jakarta Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler