Anies Sebut Gagasan Perubahan untuk Meringankan Beban Ekonomi Keluarga Indonesia

Sabtu, 20 Januari 2024 – 14:22 WIB
Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan saat menghadiri kampaye di Kota Batam, Kepulauan Riau, Jumat (19/1/2024). (ANTARA/Jessica)

jpnn.com, BATAM - Capres nomor urut 01 Anies Baswedan mengaku bersyukur dan mengapresiasi sambutan dan antusiasme masyarakat Batam. Doa melihat ada semangat perubahan yang luar biasa di wilayah yang masih Kepulauan Riau ini.

Semangat perubahan itu kata dia tergambar dari warga yang datang. Masyarakat yang datang bukan hanya berasal dari Batam saja tapi juga dari luar wilayah.

BACA JUGA: Roadshow di Jawa & Sumatra, Sukarelawan Anies-Muhaimin Sasar Daerah Rawan Kecurangan

"Banyak dari daerah-daerah lain di Kepri yang ikut bergabung tadi," kata Anies kepada wartawan di Bandara Hang Nadim sebelum kembali ke Jakarta usai melakukan giat kampanye di Batam, Jumat (19/1).

Anies menyampaikan bahwa perubahan yang dia gagas bersama tiga partai pendukung yaitu NasDem, PKS, dan PKB tujuannya adalah untuk membuat keluarga-keluarga di Indonesia hidupnya menjadi lebih ringan.

BACA JUGA: Ceramah di Masjid Riayat Syah, Anies Baswedan Doakan Palestina Lepas dari Penjajahan

"Di tengah biaya hidup yang tinggi lapangan kerja yang sulit dan itu juga dirasakan di sini bahkan ketersediaan lapangan kerja juga menjadi salah satu isu, di samping persoalan-persoalan seperti persoalan tanah persoalan tenaga kerja asing ilegal," ujar Anies.

Perubahan yang dibahas menurut Anies adalah untuk mengembalikan agar Indonesia kembali disiplin dalam menegakkan hukum, dalam menegakkan aturan.

BACA JUGA: Di Pasar TOS 3000 Batam, Anies Berjanji Menaikkan Status Ekonomi Pedagang

"Perlu kami garis bawahi juga di dalam acara tadi itu begitu banyak relawan-relawan yang hadir. Kami pesankan bahwa semua yang datang satu bulan ke depan untuk mengajak tetangga saudara dan siapa saja yang ditemui untuk ikut mencoblos pada 14 Februari 2024," kata dia.

Agar perubahan bisa berjalan mulus, Anies berharap masyarakat bisa mencoblos pilihan nomor 1. (jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : JPNN.com

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler