JAKARTA - Aktris Anne J Cotto, mengaku masih trauma dengan peristiwa perampokan yang dialaminya saat membawa mobil di kawasan Cibubur Jakarta, 24 Juni lalu.
"Kejadiannya 24 Juni jam 10 pagi pas lagi naik mobil sendirian ada orang naik motor berdua. Mereka ketok-ketok kaca katanya di belakang mobil saya ada api, karena takut ada apa-apa saya turun buat ngecek. Gak tahunya, teman yang satu ambil tas saya di depan. Ya udah ilang semua deh," terang Anne di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (15/7).
Anne mengaku kehilangan handphone 3, iPad, dompet yang berisi uang cash 1 juta ya. "Kalau di total Rp 20 jutaan ada lah yaa. Credit card juga hilang semua tapi langsung blokir," ungkapnya.
Akibat kejadian tersebut Anne trauma naik mobil sendiri. Ia memilih untuk naik sepeda jika tak ada yang menemani jalan.
"Soalnya gak berani naik mobil, takut ketangkep polisi. Puasa gini kirain gak kuat ternyata kuat," ucapnya. (abu/jpnn)
"Kejadiannya 24 Juni jam 10 pagi pas lagi naik mobil sendirian ada orang naik motor berdua. Mereka ketok-ketok kaca katanya di belakang mobil saya ada api, karena takut ada apa-apa saya turun buat ngecek. Gak tahunya, teman yang satu ambil tas saya di depan. Ya udah ilang semua deh," terang Anne di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (15/7).
Anne mengaku kehilangan handphone 3, iPad, dompet yang berisi uang cash 1 juta ya. "Kalau di total Rp 20 jutaan ada lah yaa. Credit card juga hilang semua tapi langsung blokir," ungkapnya.
Akibat kejadian tersebut Anne trauma naik mobil sendiri. Ia memilih untuk naik sepeda jika tak ada yang menemani jalan.
"Soalnya gak berani naik mobil, takut ketangkep polisi. Puasa gini kirain gak kuat ternyata kuat," ucapnya. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Eko Patrio Bagi-bagi Takjil
Redaktur : Tim Redaksi