jpnn.com - Anthony Sinisuka Ginting hampir tersingkir di babak pertama Kejuaraan Dunia 2022 saat berhadapan dengan wakil Brasil, Ygor Coelho.
Dalam laga yang digelar di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, Senin (22/8/2022), Ginting beruntung bisa meraih kemenangan melawan wakil Negeri Samba tersebut melalui rubber game dengan skor 13-21, 21-15, 21-12.
BACA JUGA: Nyaris Tumbang dari Pemain Non-Unggulan, Ginting Mengaku Sempat Tegang
Kemenangan yang diraih pemain asal Cimahi itu di laga ini menurutnya diraih dengan susah payah.
Peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu bahkan hampir kehilangan momentum untuk menang sebelum akhirnya merebut gim kedua dan melangkah mulus ke babak kedua.
BACA JUGA: Hasil Kejuaraan Dunia 2022: Ginting Menang Susah Payah, Chico Dihajar Jago Malaysia
"Agak mengerikan di laga ini, pada gim pertama tidak berjalan dengan baik dan saya mencoba untuk mengatur tempo. Saat tertinggal saya mencoba tetap tenang dengan tidak tampil terburu-buru. Saya mengakui Ygor pada gim pertama bermain dengan baik," ungkap Ginting dalam laman BWF.
Bagi pemain ranking enam dunia itu, Ygor seperti mendapat peringatan untuk dirinya untuk tampil tetap tenang sepanjang laga.
Meski ranking terpaut jauh, ketenangan menjadi kunci dalam setiap laga jika ingin mengakhiri dengan meraih kemenangan.
"Saya berpikir ini kondisi yang bagus untuk wake up call kepada saya. Saya belajar banyak dari hari ini untuk mempersiapkan pertandingan berikutnya," ungkap pasangan dari Mitzi Abigail tersebut.
Dia berharap di laga kedua bisa bermain lebih baik lagi dari hari ini.
Kemenangan di kejuaraan dunia atas tunggal putra Negeri Samba membuat Ginting tercatat meraih dua kali hasil positif melawan Coelho.
Pada pertemuan sebelumnya, Ginting mengatasi perlawanan Coelho dengan skor 21-14, 17-21 dan 14-11 di ajang French Open 2016.
Melalui kemenangan ini, pada babak kedua Ginting akan menantang pemenang laga antara wakil Mauritius, Georges Julien Paul menghadapi tunggal putra Meksiko Luis Armando Montoya Navarro.(bwf/mcr16/jpnn)
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Muhammad Naufal