Antisipasi Penyebaran Corona, Panpel Persib vs PSS Sediakan Hand Sanitizer di Stadion

Minggu, 15 Maret 2020 – 18:51 WIB
Panpel Persib vs PSS menyediakan Hand Sanitizer untuk antisipasi penyebaran virus corona. Foto: IG Persib Bandung

jpnn.com, BANDUNG - Persib Bandung benar-benar menerapkan standar operasional prosedur yang ketat saat penonton, pemain, maupun awak media mendatangi laga Persib kontra PSS Sleman di Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Minggu (15/3) malam.

Di instagram resmi Persib, mereka memposting gambar-gambar saat penonton, tim, dan juga awak media menggunakan masker serta hand sanitizer untuk langkah pencegahan penyebaran Virus Corona.

BACA JUGA: Dejan Antonic Optimitis PSS Bisa Curi Poin di Markas Persib Bandung

"Hatur nuhun, sudah bersedia berpartisipasi dalam upaya antisipasi dan menjaga kesehatan kita semua di #PERSIBday kali ini," tulis Persib dalam akun resmi mereka di Instagram.

Salah seorang awak media yang hadir untuk menyaksikan laga tersebut, Ginanjar, mengakui hal ini cukup bagus. Sebagai bentuk antisipasi, ada usaha yang dilakukan dan tak hanya berpangku tangan.

BACA JUGA: Pria Berusia 60 Tahun Garap Tiga Pelajar, Pelaku Ternyata Pakai Modus Lama

BACA JUGA: Mbak Nita Ditangkap Saat Berbuat Terlarang Bersama Empat Pria

“Kalau semua sadar, insyaAllah dijaga dari penyebaran virus ini. Semoga kita semua dijaga dan tak terpapar virus ini," ucapnya. (dkk/jpnn)

 


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler