Apa Kabar Tukul Arwana?

Senin, 25 Oktober 2021 – 22:00 WIB
Tukul Arwana. Foto: YouTube/Indosiar/Vidio

jpnn.com, JAKARTA - Kabar baik datang dari pembawa acara sekaligus pelawak Tukul Arwana.

Pasalnya sebulan pasca-menjalani operasi dan perawatan akibat pendarahan otak, kondisi kesehatan Tukul Arwana makin membaik.

BACA JUGA: Bakal ada Penyanyi Terkenal yang Menyusul Celine Evangelista Bercerai?

Kekinian, pelawak 58 tahun itu juga sudah pulang ke rumah dan melakukan rawat jalan.

Perkembangan kondisi kesehatan Tukul Arwana terlihat dari responsnya yang kian membaik terhadap orang dan lingkungan sekitar.

BACA JUGA: Sambut Saipul Jamil Bergabung di Partai Pandai, Farhat Abbas: Tuhan saja Mahapengampun

Hal itu diungkapkan oleh manajer Tukul Arwana, Rizki Kimon.

"Kemarin belum ada respons, (kalau ada yang) buka pintu sekarang dia sudah menengok, ini siapa begitu," ujar Rizki di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Senin (25/10).

BACA JUGA: Berat Badan Turun Drastis, Tukul Arwana Harus Memperhatikan Hal Ini

"Kalau kemarin masih sedikit cuek seperti itu," sambungnya.

Tak hanya itu, ayah tiga anak tersebut juga sudah lebih kuat kondisi fisiknya. Terbukti, Tukul Arwana kini sudah bisa berusaha agar bisa berdiri sendiri.

"Waktu fisioterapi, benar-benar menopang beliau berdiri dan belajar berjalan tetapi untuk saat ini beliau benar-benar punya semangat, keberanian untuk memberikan tenaganya, dia juga pengin berdiri, berusaha berdiri," tutur Rizki Kimon.

Namun dia tak menampik bahwa kekuatan fisik Tukul Arwana belum seperti sedia kala.

"Namanya baru satu bulan jadi kekuatan fisik teman-teman yang membantu beliau untuk menopang belajar lagi, untuk trampil lagi," kata Rizki Kimon.(mcr7/jpnn)


Redaktur : Yessy
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler