Aparat Ciduk 3 Perusuh di Petamburan, Ternyata...

Kamis, 23 Mei 2019 – 00:34 WIB
Kericuhan di Petamburan. Foto : Elfany Kurniawan/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Kerusuhan yang terjadi di sekitar Petamburan, Jakarta Pusat mulai mereda. Aparat kepolisian pun mengamankan sejumlah orang yang diduga sebagai provokator.

Sedikitnya ada tiga orang yang dibawa dari sebuah gang di Jalan KS Tubun Raya. Ketiganya tampak diapit dua petugas di atas sepeda motor.

BACA JUGA: Buat Massa Aksi 22 Mei, Pak Prabowo Minta Kalian Akhiri Unjuk Rasa Malam Ini

BACA JUGA : Makin Beringas, Massa Serang Polisi di Petamburan dengan Batu dan Molotov

Dari pantauan, ketiga pelaku masih berusia muda. Diperkirakan berusia 20 tahun lebih.

BACA JUGA: KNPI Akan Kumpulkan Tokoh Nasional Redam Konflik Setelah Pilpres

BACA JUGA : Petamburan Mencekam, Ledakan dan Tembakan Gas Air Mata Terdengar

 

BACA JUGA: Sikap Tegas Panglima TNI Seputar Situasi Terkini di Jakarta

Belum diketahui identitas pelaku. Namun, salah satu polisi menyebut pelaku berasal dari Sukabumi.

“Ngakunya dari Sukabumi,” sebut salah satu petugas.

Kini, ketiga pelaku sudah dibawa masuk ke Asrama Brimob di Jalan KS Tubun untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. (cuy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wahai Seluruh Kader NasDem, Simaklah Instruksi dari Surya Paloh Ini


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler