Apresiasi Indeks Terus Berlanjut

Selasa, 12 Juni 2012 – 08:18 WIB

JAKARTA - Mengawali transaksi awal pekan, indeks harga saham gabungan (IHSG) berhasil berakhir di zona hijau. Pada penutupan perdagangan kemarin, indeks melesat 40,885 poin (1,069 persen) ke level 3.866,2 dan indeks LQ 45 menanjak 6,29 poin (0,97 persen) ke posisi 658,08.
      
Analis Sinarmas Sekuritas Jeff Tan mengatakan pada perdagangan hari ini secara teknikal indeks berpotensi melanjutkan penguatan. Indeks diproyeksikan bergerak di kisaran support 3.850 dan resistance di level 3.910. "Antisipasi akan hasil rapat Bank Indonesia (BI) yang akan memberikan gambaran terhadap kebijakan moneter dan suku bunga BI rate dapat memberikan sentimen"terhadap indeks," ujarnya, Senin (11/6).
      
Saham-saham yang dapat diperhatikan untuk day trading hari ini di antaranya BBRI, INDF, INCO dan BSDE. Frekuensi transaksi perdagangan kemarin mencapai 110.914 kali pada volume 6,076 juta lot saham senilai Rp 3,575 triliun.

Sebanyak 211 saham naik, sisanya 62 turun, dan 66 stagnan. Investor asing tercatat melakukan penjualan bersih (foreign net sell) senilai Rp 236,3 miliar.
      
Bursa Asia pada penutupan perdagangan kemarin; indeks komposit Shanghai naik 24,41 poin (1,07 persen) ke level 2.305,86; indeks Hang Seng meroket 451,29 poin (2,44 persen) ke 18.953,63; indeks Nikkei 225 melesat 165,64 poin (1,96 persen) ke 8.624,90; dan indeks Straits Times naik 48,39 poin (1,77 persen) ke posisi 2.786,28. (gen/oki)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Persib Ingin Melantai di BEI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler