jpnn.com, JAKARTA - Eks pevoli putri Aprilia Manganang telah berganti jenis kelamin dan nama. Perubahan asma dan gender itu telah disahkan Pengadilan Negeri Tondano, Sulawesi Utara, pada Jumat (19/3).
Dia kini menyandang nama Aprilio Perkasa Manganang.
BACA JUGA: Rekan Akui Aprilia Manganang Tidak Haid
Setelah mendengar putusan tersebut, Aprilio sempat diminta untuk memberikan pernyataannya.
Namun, suasana sempat hening sejenak, karena dia masih belum bisa menyembunyikan rasa harunya.
BACA JUGA: Cerita Anshori saat Aprilia Manganang yang Tomboi Harus Didandani Lebih Feminim
Sembari menyeka air matanya, dia kemudian memberikan pernyataan pertamanya, setelah sah menanggalkan nama yang selama ini cukup dikenal oleh dunia voli Indonesi, Aprilia Manganang.
"Terima kasih, Yang Mulia (hakim PN Tondano, red), terima kasih. Ini yang saya tunggu selama ini. Puji Tuhan, saya bisa lewati semua," ucap Manganang.
BACA JUGA: Kabar Gembira untuk PNS dari Pak Tjahjo Kumolo, Alhamdulillah
Dia bersyukur karena akhirnya bisa melewati proses ini dan mencapai harapannya untuk menemukan kejelasan kelamin setelah selama ini sering menjadi kontroversi karena perawakannya yang maskulin, tetapi berkarier di voli putri, dipermasalahkan oleh pihak-pihak lain.
"Saya bersyukur banget bisa lewati ini. Ke depan mungkin saya akan tetap fokus pada profesi saya sebagai prajurit TNI AD. Di mana pun saya ditempatkan," tandasnya..
Artinya, Aprilio kini belum berpikir untuk kembali ke voli.
Aprilio Perkasa Menganang ingin mengabdikan diri sepenuhnya untuk kesatuannya, TNI AD, yang telah memberikannya anugerah berupa kepastian jenis kelamin serta memberikan dukungan untuk operasi agar memastikan jenis kelaminnya tersebut. (dkk/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad