Arema FC Bawa 22 Pemain ke Bali, Cedera Renshi Mulai Pulih

Jumat, 12 Agustus 2022 – 00:11 WIB
Skuad Arema FC. Foto: pialapresidenid

jpnn.com, DENPASAR - Arema FC menyiapkan skuad dengan maksimal untuk menantang Bali United dalam lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (13/8) malam.

Sebanyak 22 nama diboyong ke Pulau Dewata.

BACA JUGA: Jadwal Pekan ke-4 Liga 1 2022/2023, Ada Duel Persib vs PSIS

Dalam laga ini, Arema FC dipastikan diperkuat kembali oleh Rizky Dwi Febrianto dan Renshi Yamaguchi.

Pekan lalu, Rizky Dwi absen karena sempat kena kartu merah dalam laga sebelumnya.

BACA JUGA: Bos PSM Minta Perubahan Jadwal Pertandingan Liga 1, Ini Penyebabnya

Sementara itu, Renshi Yamaguchi sudah sembuh dari cederanya.

Bagi Pelatih Arema FC Eduardo Almeida, kembalinya pemain-pemain andalan Singo Edan seperti di ajang Piala Presiden 2022 lalu ini membuat dirinya makin optimistis.

BACA JUGA: Penyerang Asing Arema FC Ini Belum Cetak Gol, Begini Pembelaan Manajemen

Karena itu, peluang tim kebanggaan Aremania mengincar poin penuh meski main di kandang lawan.

"Kami berharap meraih hasil maksimal di pertandingan nanti dengan kondisi tim yang baik," katanya.

Bali United sendiri belum menemukan performa terbaiknya. Dengan kondisi lawan yang belum solid itu, kans Arema FC untuk membawa pulang poin penuh dari Pulau Dewata begitu terbuka. (dkk/jpnn)

Berikut 22 Nama Pemain Arema FC yang Dibawa ke Bali

Kiper

Adilson Maringa

Teguh Amiruddin

 

Bek

Sergio Silva

Bagas Adi Nugroho

Johan Ahmat Farizi

Ikhfanul Alam

Andik Rendika Rama

Achmad Figo

Johan Ahmat Farizi

Rizky Dwi Febrianto

Hasyim Kipuw

 

Gelandang

Renshi Yamaguchi

Jayus Hariono

Dendi Santoso

Adam Alis

Gian Zola

Evan Dimas

Arkhan Fikri

 

Depan

Abel Camara

Irsyad Maulana

Dedik Setiawan

Ilham Udin Armaiyn

Hanis Sagara


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler