jpnn.com, MALANG - Arema FC benar-benar menunjukkan kualitasnya sebagai salah satu calon juara Piala Indonesia.
Laga leg pertama babak 32 besar baru berjalan 45 menit, skuat Arema unggul 3-0 dari Persita Tangerang di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (26/1) sore.
BACA JUGA: Kalteng Putra Vs PSM Makassar: Tuan Rumah Tanpa Pemain Asing
Keunggulan Arema sudah terlihat sejak laga berjalan lima menit. Dua kali kesempatan apik diciptakan anak asuh Milomir Seslija.
Kehadiran pemain asing anyar seperti Robert Lima Gladiator dan Pavel Smolyachenko membuat Singo Edan tampil terengginas.
BACA JUGA: Piala Indonesia: Borneo FC Akui Buta Kekuatan PS Mojokerto Putra
Benar saja, pada menit ke-6 Singo Edan akhirnya unggul 1-0. Lima Gladiator memanfaatkan assist dari Pavel.
Keunggulan tersebut membuat tim tamu gemetar dan keder. Sementara Arema, semakin menjadi-jadi menyerang. Dedik Setiawan kemudian menggandakan keunggulan menjadi 2-0, pada menit ke-11.
BACA JUGA: Milo Optimistis Arema FC Bisa Raih Juara Piala Indonesia
Hamka Hamzah kemudian menjadikan skor 3-0 setelah menjebol gawang Persita pada menit ke-16.
Melihat dominasi Arema, menarik ditunggu berapa gol yang bisa diciptakan pada babak kedua. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Piala Indonesia: Langkah PS Tira Lebih Ringan Usai Kalahkan Semen Padang
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad