Arema Gunduli Persipura di Kanjuruhan

Senin, 13 Oktober 2014 – 01:21 WIB

jpnn.com - MALANG - Arema Cronus tampil luar biasa pada laga ketiga babak 8 besar ISL 2014. Tim berjuluk Singo Edan itu berhasil menggilas Persipura dengan skor telak 3-0 (1-0) dalam laga yang dilangsungkan di Stadion Kanjuruhan, Minggu (12/10) malam.

Pesta kemenangan Arema dibuka lewat eksekusi penalti Samsul Arif pada menit ke-14. Penalti diberikan setelah Bio Paulin melakukan hand ball. Samsul tanpa kesulitan mampu menggetarkan jala gawang Mutiara Hitam, julukan Persipura. Skor bertahan hingga babak pertama usai.

BACA JUGA: BTN Belum Mau Bicara Nasib Indra Sjafri

Samsul kembali membuat Aremania bersorak lewat gol keduanya pada menit ke-60. Mantan bomber Persela Lamongan dan Persibo Bojonegoro itu berhasil mencetak gol melalui tendangan keras dari luar kotak penalti.

Tertinggal dua gol membuat Persipura kian bernafsu menyerang. Alih-alih mencetak gol, anak asuh Jacksen Tiago itu justru kehilangan Gerald Pangkali yang diusir wasit setelah melakukan tekel brutal pada Juan Revi pada menit ke-71.

BACA JUGA: PJ Sikat Hangtuah 84-52

Unggul jumlah pemain benar-benar dimanfaatkan Singo Edan. Skuat racikan Suharno itu mencetak gol ketiga melalui Cristian Gonzalez sesaat sebelum peluit panjang dibunyikan.

Kemenangan itu membuat Arema kokoh di puncak klasemen Grup K dengan torehan tujuh poin. Sementara, Persipura terpaku di urutan ketiga setelah hanya mampu membukukan tiga poin.(jos/jpnn)

BACA JUGA: Pelatih Australia Sebut Garuda Jaya Fantastis

BACA ARTIKEL LAINNYA... Indra Sjafri Siap Dipecat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler