Arema Usung Semangat Juara di Trofeo Persija

Sabtu, 10 Januari 2015 – 08:47 WIB

jpnn.com - MALANG - Meskipun hanya bertajuk turnamen preseason, tapi jajaran pelatih tak ingin melewatkan begitu saja momen keikutsertaannya di Trofeo Cup Persija. Dari 26 nama pemain, Arema Cronus dipastikan akan membawa 23 penggawanya ke Jakarta.

”Yang tidak ikut Arif Suyono, Utam (Utam Rusdiana), dan Purwaka Yudhi,” terang pelatih kepala Arema Cronus Suharno dilansir Radar Malang (Grup JPNN.com).

BACA JUGA: Ini Alasan Tommy Hengkang dari Pelatnas

Suharno menyampaikan, setibanya di Jakarta, pemainnya langsung melakukan pemulihan fisik untuk menghadapi laga Trofeo Cup yang digelar pada Minggu (11/1) besok. Sedangkan ketiga pemain yang tak diikutkan pelatih itu ada sebabnya masing-masing. Arif Suyono diketahui masih sakit. Sebelumnya, mantan pilar Mitra Kukar itu juga mengalami cedera saat pelatih Singo Edan memberikan materi latihan fisik.

Alhasil, dalam dua laga uji coba selama masa training center (TC), Arif juga tidak dimainkan pelatih. Tak berbeda jauh, Utam Rusdiana juga dikabarkan mengalami sakit.

BACA JUGA: Mou Kena Batunya

”Utam terkena gejala DB (demam berdarah), makanya tidak kami ikutsertakan biar dia dalam masa penyembuhan dulu,” imbuh pelatih yang mengantongi lisensi A AFC itu.

Absennya Utam di turnamen preseason tersebut tak terlalu dikhawatirkan tim pelatih. Sebab tiga nama kipper, yakni Kurnia Meiga, I Made Wardhana, dan Ahmad Kurniawan semuanya dalam kondisi fit dan siap tempur.

BACA JUGA: Ronaldo Jadi Starter Lagi

Sementara pemain lainnya yang juga absen adalah Purwaka Yudhi. Bek tangguh milik Singo Edan itu sebelumnya memang diketahui masih menjalankan ibadah umrah. Dia sudah absen sejak tim menjalankan program TC.

Dijadwalkan, Purwaka akan disiapkan tim pelatih untuk turun di ajang SCTV Cup yang mulai digelar 15 Januari mendatang.

”Tenaga Purwaka masih kami butuhkan pada ajang selanjutnya,” ujar Suharno.

Dengan dibawanya mayoritas skuat Singo Edan, jajaran pelatih yakin bisa meraih hasil terbaik di Trofeo Cup. Meskipun perlawanan tentu akan ditunjukkan dua tim lawan, yaitu Persija dan Sriwijaya FC.

Agresivitas dua lawan tim Singo Edan itu sudah terlihat di jeda kompetisi lalu saat aktif merekrut beberapa pemain baru. Sriwijaya FC misalnya, pembelian besar mereka lakukan pada pemain terbaik ISL musim lalu, Ferdinand Sinaga. Tak cukup dengan itu, pelatih bertangan dingin Benny Dollo juga dipercaya memimpin tim yang bermarkas di Stadion Jakabaring Palembang itu.

Tak berbeda jauh, Persija Jakarta juga tampak aktif di bursa transfer. Pemain-pemain kawakan seperti Greg Nwokolo hingga legenda Persija Bambang Pamungkas diboyong untuk memperkuat tim asal ibu kota tersebut. Saking aktifnya dalam bursa transfer kemarin, Persija masuk dalam prediksi pengamat sepak bola sebagai calon kuat juara ISL musim depan.

Beberapa langkah yang dilakukan kedua klub itu nyatanya tak menciutkan nyali tim Singo Edan. Ambisi untuk mempertahankan gelar dicanangkan tim pelatih.

”Tentu kami inginkan yang terbaik,” imbuh Suharno. (by/c2/ziz)

BACA ARTIKEL LAINNYA... MU Datangkan Valdes untuk Jadi Cadangan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler