Argentina Hindari Duel Satu Lawan Satu dengan Robben

Rabu, 09 Juli 2014 – 16:35 WIB
Arjen Robben. Foto: Getty Images

jpnn.com - SAO PAULO - Duel semifinal Piala Dunia 2014 antara Belanda menghadapi Argentina di Arena de Sao Paulo, Kamis (10/7) dini hari diperkirakan berlangsung ketat.

Pelatih Argentina, Alejandro Sabella, menyatakan, tim lawan juga memiliki pemain bintang yang punya kualitas sama dengan Lionel Messi. Dia adalah Arjen Robben yang menunjukkan permainan dengan kualitas tinggi sepanjang Piala Dunia.

BACA JUGA: Galatasaray Buka Kans Wesley Sneijder Pindah ke MU

Sabella menyatakan bahwa Robben sangat berbahaya. Untuk itu, timnya akan mencoba menghindari pertarungan satu lawan satu dengan pemain Bayern Munchen tersebut.

"Dia sangat berbahaya dalam situasi satu lawan satu jadi kami harus mengawasinya secara khusus. Dia adalah pemain hebat dan sangat penting untuk Belanda," ujar Sabella seperti dilansir GOAL.

BACA JUGA: Anak Legenda Timnas Inggris Gabung Hull City

Ia juga mengungkapkan bahwa kualitas Robben hampir bisa disamakan dengan Lionel Messi dan Neymar. "Namun di antara mereka, Messi yang terbaik," ungkapnya. (abu/jpnn)

BACA JUGA: Manchester City Datangkan Willy Caballero

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kondisi Schumi Berangsur Membaik


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler