jpnn.com, JAKARTA - Aktor Ari Wibowo menggugat cerai istrinya, Inge Anugerah di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 3 April 2023.
Kuasa hukum Inge Anugerah, Petrus Bala Pattyona mengungkapkan bahwa sidang cerai perdana berlangsung hari ini.
BACA JUGA: Rasakan Gempa di Bengkulu, Ari Wibowo: Kencang Banget
"Tadi sudah sidang, tetapi (Ari Wibowo) enggak datang," kata Petrus Bala Pattyona, dihubungi awak media, Senin (17/4).
Petrus menuturkan bahwa kliennya sudah tidak ada kecocokan dengan Ari Wibowo, sejak 2020. Keduanya, bahkan sempat bertengkar hebat.
BACA JUGA: Ari Wibowo: Pak Jokowi yang Saya Hormati, Bagaimana nih Anak Buahnya?
Meski demikian, Petrus menepis bahwa pertengkaran antara Inge Anugerah dan Ari Wibowo, disebabkan adanya orang ketiga.
"Orang ketiga tidak ada, hanya ketidakcocokan saja dari 2022," tutur Petrus.
BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Shandy Aulia Gugat Cerai, Artis HF Ditangkap
Dia pun memastikan bahwa kliennya sudah tidak ingin mempertahankan rumah tangganya dengan pesohor kelahiran 26 Desember 1970 itu.
"Dari dahulu memang pengin cerai, tetapi baru Ari yang mengajukan gugatan," jelas Petrus.
Ari Wibowo dan Inge Anugerah menikah pada 2006. Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai dua anak. (jlo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh