Arsenal Juara Piala FA Usai Kalahkan Chelsea 2-1

Minggu, 28 Mei 2017 – 03:49 WIB
Arsenal Rebut Piala FA Usai Kalahkan Chelsea 2-1. Foto Daily Mail

jpnn.com - Trofi Piala FA 2016-2017 menjadi milik Arsenal. Pada partai final Piala FA, The Gunners -julukan Arsenal- berhasil menang dengan skor 2-1, Sabtu (28/5).

Dua gol kemenangan Arsenal dicetak masing-masing Alexis Sanchez menit ke-4 dan Aaron Ramsey pada menit ke-79. Sementara gol balasan Chelsea dibukukan Diego Costa pada menit ke-76.

BACA JUGA: Final Piala FA: Arsenal Hadapi Chelsea di Tengah Tiga Kesialan

Kemenangan ini membuat Arsenal memegang rekor peraihan trofi terbanyak Piala FA dengan 13 trofi. Berselang dua trofi dengan Manchester United di posisi kedua.

BACA JUGA: Ramsey Waspadai Hazard Jelang Arsenal Vs Chelsea di Final Piala FA

Mereka memperlihatkan semangat juang luar biasa dan membuktikan bahwa Arsenal tak seburuk yang banyak orang perkirakan.

Sejak awal, Arsenal menggempur habis Chelsea. Bahkan penguasaan bola sempat 81-19 kala itu. Baru berjalan empat menit, Alexis Sanchez mampu mencetak gol memanfaatkan antisipasi buruk David Luiz.

BACA JUGA: Wenger: Saya Mencintai Arsenal Sampai Hari Terakhir Hidup Saya

Arsenal sangat nyaman bermain sementara Chelsea terus meraba dan berjuang mencari tempo terbaik. Apalagi masalah sempat muncul ketika Victor Moses mendapat kartu merah pada menit ke-68.

Mereka harus menunggu hingga menit ke-76 hingga akhirnya mampu mencetak gol. Adalah Diego Costa yang mampu membobol gawang David Ospina dan membuka asa bagi Chelsea. Sayangnya, Arsenal langsung membayar gol tersebut dengan kontan.

Tiga menit berselang, berawal dari umpan Olivier Giroud yang baru masuk lapangan, Aaron Ramsey menjadi penentu kemenangan Arsenal lewat gol memanfaatkan dadanya. Arsenal pun memastikan gelar juara Piala FA.

Bagi The Gunners, ini menjadi gelar ke-13 mereka di ajang Piala FA. Terpaut dua gelar di atas Manchester United. 

SUSUNAN PEMAIN

Arsenal (3-4-2-1): 13-David Ospina; 18-Nacho Monreal, 4-Per Mertesacker, 16-Rob Holding; 15-Alex Oxlade Chamberlain (34-Francis Coquelin 82'), 29-Granit Xhaka, 8-Aaron Ramsey, 24-Hector Bellerin; 7-Alexis Sanchez (35-Mohamed Elneny 93'), 11-Mesut Oezil; 23-Danny Welbeck (12-Olivier Giroud 78')

Pelatih: Arsene Wenger

Chelsea (3-4-3): 13-Thibaut Courtois; 24-Gary Cahill, 30-David Luiz, 28-Cesar Azpilicueta; 3-Marcos Alonso, 21-Nemanja Matic (4-Cesc Fabregas 61'), 7-N'Golo Kante, 15-Victor Moses; 10-Eden Hazard, 19-Diego Costa (23-Michy Batshuayi 88'), 11-Pedro Rodriguez (22-Willian 72')

Pelatih: Antonio Conte

BACA ARTIKEL LAINNYA... Betapa Senangnya Conte Bawa Chelsea Lolos ke Final FA


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler