Asap Makin Mencekam, 27 Bandara ini Waspada

Kamis, 22 Oktober 2015 – 11:32 WIB
ILUSTRASI. FOTO: DOK.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA – Kabut asap di wilayah Sumatera dan Kalimantan akibat pembakaran hutan dan lahan sampai saat ini masih menganggu jarak pandang penerbangan. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) hari ini, Kamis (22/10) mengeluarkan 27 peringatan atau Notice to Airmen (Notam) untuk penerbangan.

Dengan status peringatan tersebut, sejauh ini tidak ada bandara yang ditutup. Adapun keputusan pesawat mendarat diserahkan sepenuhnya kepada pilot dan maskapai.(chi/jpnn)

BACA JUGA: Setahun Kabinet Kerja, Desakan Copot Menteri Rini Menguat

Berikut 27 Bandara yang mendapatkan peringatan hari ini:

1. Bandara Sultan Babullah, Ternate, pukul 07.05-08.00 WIT melalui Notam C2860/15, Vis 1000M. Kemudian pukul 08.10-10.00 WIT melalui NOTAM C2871/15, vis.2000M.

BACA JUGA: Tiga Cara Menteri Marwan Atasi Kemiskinan Desa

2. Bandara Dominique Eduard Osok, Sorong, pukul 07.10-08.59 WIT melalui NOTAM C2861/15, Vis.2000M.

3. Bandara Tampa Padang, Mamuju, pukul 06.12-09.00 WITA melalui NOTAM C2862/15, Vis. 3000M.

BACA JUGA: Sebelum Bertemu Paus Fransiskus, Hermawi Taslim Ceritera Tentang Gus Dur di Forum Internasional Ini

4. Bandara Kasiguncu, Poso, pukul 06.14 -08.59 WIB melalui NOTAM C2863/15, Vis.1000M.

5. Bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin, pukul 06.10-07.05 WITA melalui NOTAM B2415/15, Vis. 200M.

6. Bandara Moses Kilangin, Timika pukul 07.25-10.30 WIT melalui NOTAM B2416/15, Vis.200M.

7. Bandara Tjilik Riwut, Palangkaraya pukul 05.20-12.00 WIB, melalui NOTAM B2864/15, Vis.400M.

8. Bandara Kao, Kuabang pukul 07.30- 13.00 WIT melalui NOTAM C2865/15, Vis.400M.

9. Bandara Gamarmalamo, Galela pukul 07.50-14.00 WIT melalui NOTAM C2866/15, Vis. 500M.

10. Bandara Kalimarau, Tanjung Redeb, pukul 07.00-11.00 WITA melalui NOTAM C2867/15, Vis. 1000M.

11. Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, Palembang, pukul 06.00-07.30 WIB melalui NOTAM B2417/15, Vis. 500M.

12. Bandara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru, pukul 06.00-08.00 WIB melalui NOTAM B2418/15, Vis.50M.

13. Bandara Gusti Sjamsir Alam, Kotabaru, pukul 07.05 s.d 08.00 WITA melalui NOTAM C2868/15, Vis.2000M.

14. Bandara Stenkol, Bintuni, pukul 08.05-16.00 WIT melalui NOTAM C2869/15, Vis.1000M.

15. Bandara Sultan Thaha, Jambi, pukul 06.07-21.00 WIB melalui NOTAM C2870/15, Vis.700M.

16. Bandara Supadio, Pontianak, pukul 06.09-07.01 WIB melalui NOTAM B2419/15, Vis.100M.

17. Bandara Nunukan, pukul 07.15-11.09 WITA melalui NOTAM C2872/15, Vis.600M.

18. Bandara Iskandar, Pangkalan Bun, pukul 06.15-12.00 WIB melalui NOTAM C2873/15, Vis.300M.

19. Bandara H.A.S. Hanandjoeddin, Tanjung Pandan, pukul 06.18-07.00 WIB melalui NOTAM C2874/15, Vis.1500M.

20. Bandara Malinau, pukul 07.20-10.00 WITA melalui NOTAM C2875/15, Vis.1000M.

21. Bandara Temindung, Samarinda, pukul 07.23-10.30 WITA melalui NOTAM C2876/15, Vis.500M.

22. Bandara Pangsuma, Putusibau, pukul 06.25-14.00 WIB melalui NOTAM C2877/15, Vis.700M.

23. Bandara Sintang, Susilo, pukul 06.26-14.00 WIB melalui NOTAM C2878/15, Vis.600M.

24. Bandara Nangah Pinoh, pukul 06.25-14.00 WIB melalui NOTAM C2879/15, Vis.600M.

25. Bandara H. Asan, Sampit pukul 06.30-17.00 WIB melalui NOTAM C2880/15, Vis.100M.

26. Bandara Torea, Fak-Fak, pukul 08.40-17.00 WIT melalui NOTAM C2881/15, Vis.1500M.

27. Bandara Beringin, Muara Teweh, pukul 06.40-12.00 WIB melalui NOTAM C2882/15, Vis.50M.

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bareskrim Mengembalikan Barang Bukti Kasus Pelindo II, Ada Apa?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler