jpnn.com, JAKARTA - Manajemen PT ASDP Indonesia Ferry menyampaikan apresiasi kepada Kementerian BUMN dan Kementerian Perhubungan beserta seluruh pemangku kepentingan terkait, dalam mendukung suksesnya layanan jasa penyeberangan selama periode Angkutan Lebaran 2018.
Tahun ini, PT ASDP sukses melayani sekitar 4.294.780 juta penumpang dan 980.638 unit kendaraan mulai dari selama Angkutan Lebaran 2018 periode H-8 hingga H+7 di tujuh lintasan utama penyeberangan yang dipantau secara nasional.
BACA JUGA: Masih 37 Persen Pemudik yang Belum Kembali
Direktur Utama PT Indonesia Ferry Ira Puspadewi mengatakan, dari H-8 hingga H+7 arus balik Lebaran 2018 terjadi tren kenaikan jumlah penumpang yang diangkut ASDP di tujuh lintasan sebanyak 4.294.780 orang atau naik 13 persen dibandingkan periode sama tahun lalu sebanyak 3.795.886 orang.
Diikuti kendaraan roda empat sebanyak 544.155 unit atau naik 13 persen dibandingkan periode sama tahun lalu sebanyak 481.948 unit.
BACA JUGA: Sudah 53 Persen Pemudik Kembali ke Jawa
Roda dua tercatat 436.483 unit atau naik 6 persen dibandingkan periode sama tahun lalu sebanyak 411.847 unit.
"Tahun ini, dapat kami klaim arus mudik dan balik Lebaran terlayani dengan baik, lancar, aman dan nyaman. Memang, kepadatan saat arus puncak masih terjadi sedikit di sejumlah titik namun hal tersebut tidak menjadi kendala yang berarti," kata Ira, Minggu (24/6).
BACA JUGA: Hingga H+4, ASDP Layani 3,6 Juta Pemudik di 7 Lintasan Utama
Sejak awal ASDP telah mempersiapkan dengan matang terkait layanan dan fasilitas Angkutan Lebaran 2018, baik saat arus mudik maupun balik.
"Target kami, seluruh pengguna jasa dapat menyeberang dengan lancar, aman, nyaman dan pastinya selamat sampai tujuan. Tentunya layanan tahun ini jauh lebih baik dari tahun sebelumnya dan aspek keselamatan selalu menjadi hal utama dan pertama sehingga dapat terwujud nihil kecelakaan selama periode Angkutan Lebaran 2018 di 7 lintasan utama yang kami layani," tutur Ira.
Tujuh lintasan penyeberangan utama (terpantau nasional) selama arus mudik dan balik yakni, Merak-Bakauheni, Ketapang-Gilimanuk, Padangbai-Lembar, Kayangan-Pototano, Panajam-Kariangau (Balikpapan), Bajoe-Kolaka, dan Tanjung Kelian-Tanjung Api-api.(chi/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Trafik Mobil Pribadi Diprediksi Meningkat Malam ini
Redaktur & Reporter : Yessy