Asisten Demian Sempat Unggah Video untuk Istrinya, Firasat?

Kamis, 30 November 2017 – 21:18 WIB
Asisten Demian Aditya korban The Death Drop, Edison Wardhana bersama istrinya, Ayu Dyah Utami. Foto: Instagram

jpnn.com - Edison Wardhana sempat mengunggah video di Instagram sebelum membantu Demian Aditya melakukan aksi The Death Drop di panggung SCTV Awards 2017, Rabu (29/11).

Dalam video itu tampak Edison sedang menonton tayangan wawancara di televisi. Wawancara yang dilakukan Robby Purba itu membahas persiapan aksi The Death Drop.

BACA JUGA: Sebelum Makan Korban, Sulap Demian Pernah Gagal di AGT 2017

Pada kolom caption video tersebut, Edison menuliskan pesan untuk istrinya, Ayuh Dyah Utami.

“Thank you istriku @utamiayuh buat kekuatan doa…kesabaran…. dukungan buat kami disini. Tuhan beserta kita Aminnnnn #sctvawards #Sempurna,” tulisnya, Rabu (29/11) malam sekitar pukul 21.00 WIB.

BACA JUGA: Sempat Siuman, Begini Kondisi Terakhir Asisten Demian Aditya

BACA JUGA: Kasihan, Korban The Death Drop Tengah Menanti Anak Kedua

Seperti diketahui, aksi berbahaya The Death Drop tersebut berakhir nahas bagi Edison. Dia sampai saat ini tergolek di rumah sakit dengan luka serius, patah tulang rusuk dan paru-parunya berlubang.

Setelah kabar kecelakaan itu meluas, post terakhir Edison itu pun langsung dibanjiri komentar netizen. Selain menyampaikan dukungan dan doa, netizen juga mengaitkan isi video dengan musibah yang menimpa mantan atlet basket itu.

“Dia tuh kayak tau loh mau dapat musibah dari postingan nya,” ujar darwin17845. “Ini statusnya kok kaya firasat gtu yah..sedih bgtt,” kata widaramdani.

“Pdhl g tau dan g kenal tp denger cerita nya aja udh sedih bgtt… Cepet sembuh bang,” ucap ekafitri.momy_keirha.

“Gak kenal sama ka @edison_wardhana tp liat dan denger kasian. Cepet sembuh ka. Cepet berkumpul ama keluarga lg,” papar viviwitiasari. (zul/pojoksatu)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sahabat Benarkan Asisten Demian Jadi Korban The Death Drop


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler