Astrid Tiar Terinspirasi Christine Hakim

Kamis, 15 September 2011 – 12:33 WIB
Astrid Tiar. Foto: Fedrik Tarigan/Jawa Pos

SUKSES membintangi sederet judul sinetron dan film televisi (ftv), Astrid Tiar merambah layar lebarPerempuan berdarah Batak itu membintangi Badai di Ujung Negeri bersama Arifin Putra

BACA JUGA: Shanty Berbagi Ilmu Jadi Artis

Dia berharap, bisa mengikuti jejak Christine Hakim yang menjadi salah satu aktris terbaik yang dimiliki negeri ini


”Kalau lihat (akting) Christine Hakim, bagus sekali

BACA JUGA: Dapat Nilai Terendah, Olivia Lubis Berhenti Akting

Aku pengen kayak begitu,” ujarnya di sela syukuran film itu di Blok M, Jakarta Selatan, kemarin.  

Dia begitu menikmati peran dan hari-harinya di lokasi syuting
Baginya, banyak hal baru yang dipelajari

BACA JUGA: Meisya Siregar, Mengalah demi Anak

”Sangat berbeda (akting dalam sinetron/ftv dan film)Ini mengasah akting aku lebih dalam, lebih mengerti tentang akting dan film itu sendiri, ftv kan scene-nya itu-itu sajaKalau sekarang lebih menggodok (akting) lagiMisalnya, kalau penulis menyampaikan pesan sedih, ya penonton juga harus merasakan sedih,” terangnya

Mantan pacar Gading Marten itu bertekad hanya akan bermain dalam film-film berkualitas sajaDia tidak mau mengambil peran dalam film yang hanya menjual kecantikan dan kemolekan tubuh pemainnya saja

”Aku rindu film yang berkelas, ada isi dan norma-norma yang disampaikanDan film ini punya norma dan isi yang disampaikan secara visual,” katanya

Kelak, dia tidak mau film yang dibintanginya menjadi bumerang bagi dirinyaDia tidak mau anak-anaknya malu, melihat aksinya dalam film ecek-ecek”Filmkan investasiBagaimana kalau lima tahun lagi aku nikah dan punya anakNanti anak aku nanya, kok main film kayak begitu? Banyak tanggung jawab kesananya,” pungkasnya(ash)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wulan Guritno Rakus Karena Hamil


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler