Asus Hadirkan Seri ZenBook Paling Tipis di Dunia

Jumat, 18 Januari 2019 – 19:11 WIB
Asus 13 UX333. Foto: Asus

jpnn.com - Asus memperkenalkan seri ZenBook terbaru, yaitu ZenBook 13 UX333, ZenBook 14 UX433 dan Zen13Book 15 UX533.

Ketiga laptop ini merupakan ultrabook premium yang menggunakan desain frameless NanoEdge Display yang menghadirkan bezel ultra-tipis.

BACA JUGA: Diprediksi Notebook Gaming Dapat Momentum Besar di 2019

Bezel tersebut membuat tiga ultrabook ini bisa menghadirkan pengalaman visual tanpa batas dengan screen-to-body ratio mencapai 95%.

Regional Director ASUS South Eas Asia Jimmy Lin mengatakan, lini ZenBook terbaru kali ini bukan sekadar canggih, tetapi juga sangat elegan berkat bezel-nya yang sangat tipis.

BACA JUGA: Notebook HP x360 Meluncur bagi Pekerja Kreatif

“Dengan screen-to-body-ratio mencapai 95%, laptop ini mampu menghadirkan pengalaman visual tanpa batas dan belum pernah ada sebelumnya. Ini merupakan standar baru untuk perangkat ultraportable," ujar Lin di Jakarta, Jumat (18/1).

Khusus ZenBook 13 UX333 dan ZenBook 14 UX433, keduanya hadir dengan numpad virtual yang bisa diaktifkan melalui tombol khusus.

Ketika tombol ditekan, numpad akan muncul di touchpad menggunakan LED khusus dan menggantikan fungsinya.

Semua model ZenBook terbaru ini juga sudah dilengkapi dengan kamera infra-merah yang terintegrasi dengan sistem face login menggunakan Windows Hello.

Kombinasi performa dan mobilitas adalah ciri khas utama seri ZenBook, tentu saja lini terbaru ZenBook kali ini masih hadir dengan ciri khas tersebut.

Tiga lini ZenBook terbaru sudah ditenagai oleh prosesor Intel Core generasi ke-8 yang hemat daya sekaligus memiliki performa yang tinggi.

Selain itu, ultrabook ini juga sudah dilengkapi dengan chip grafis dari NVIDIA dan menggunakan penyimpanan M.2 NVMe PCIe SSD yang sangat cepat. ZenBook terbaru juga tampil dengan bodi yang lebih kokoh dari sebelumnya.

Mengantongi sertifikasi standar militer MIL-STD-810G, semua lini terbaru ZenBook lolos berbagai pengujian ekstrem mulai dari uji ketinggian, uji suhu dan kelembapan, hingga uji banting dan getaran.

Seri ZenBook terbaru kali ini hadir sebagai standar baru untuk ultracompact dan ultralight laptop karena memiliki dimensi paling ringkas di kelasnya berkat penggunaan teknologi NanoEdge Display.

Teknologi tersebut mampu menghadirkan desain frameless dengan bezel sangat tipis di keempat sisi layar.

NanoEdge Display mampu memaksimalkan tampilan layar dan meminimalisir penggunaan rangka membuat layar seri ZenBook terbaru kali ini memiliki screen-to-body ratio hingga 92%.

Sementara itu, ZenBook 15 tidak memiliki fitur ini karena ukurannya cukup untuk menampung tombol fisik angka di keyboard.

Asus ZenBook memakai rancangan bodi ErgoLift berupa sudut yang dirancang untuk kenyamanan saat menggunakan laptop dan juga performa audio serta sistem pendinginan.

Rancangan ErgoLift membuat bodi laptop terangkat membentuk sudut 3 derajat. Asus menyediakan prt USB 3.1 tipe A dan USB 3.1 Gen 2 tipe C untuk kecepatan transfer data hingga 10Gbps.

Selain itu, ZenBook juga memiliki port HDMI, jack audio combo, pembaca kartu MicroSD serta Bluetooth 5.0. ZenBook 13 dan 14 menggunakan baterai 3 sel 50WHrs yang diklaim bisa bertahan hingga 14 jam, sementara ZenBook 15 berbaterai 4 sel 73WHrs yang bisa bertahan hingga 16 jam.

Ultrabook ZenBook 13 dan 14 dijual mulai harga Rp15.299.000 dan ZenBook 15 Rp26.999.000. (mg9/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler