Atalarik Syah Beber Alasan Sulit Berdamai Dengan Tsania Marwa

Selasa, 24 Desember 2019 – 04:48 WIB
Atalarik Syah-Tsania Marwa. Foto Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Atalarik Syah mengungkapkan dirinya sulit menerima perdamaian yang dilontarkan mantan istrinya, Tsania Marwa usai keputusan sidang hak asuh.

Hasil keputusan sidang, anak pertama akan diasuh Atalarik dan yang kedua oleh Tsania.

BACA JUGA: Begini Hasil Akhir Perseteruan Tsania Marwa dan Atalarik Syah

Atalarik menyebutkan setelah putusan sidang pada September 2019 lalu, kedua anaknya masih dalam pengasuhannya. Karena itu, Atalarik melakukan banding.

“Dari awal persidangan, harusnya hakim tahu betul bagaimana perjuangan saya melihat kepentingan anak. Saya mau anak-anak bersatu,” ujar Atalarik saat menjadi bintang tamu di acara Pagi Pagi Pasti Happy, Senin (23/12).

BACA JUGA: Atalarik Syah Sengaja Tak Hadiri Sidang Hak Asuh Anak

Atalarik mengatakan jika Tsania membuka pintu perdamaian, maka banyak yang harus dilakukan. Sebab, menurutnya, yang membuat semua persoalan ini adalah Tsania.

Mulai dari pergi dari rumah, hingga melaporkan dirinya ke kantor polisi.

BACA JUGA: Tsania Marwa Beber Perlakuan Kasar Atalarik Syah

“Jadi dari awal yang merusak perdamaian ya dia. Akui dulu semua yang dia lakukan, baru ajak damai,” kata dia.

Menurut Arik, banyak laporan polisi yang dibuat Tsania, yang juga menyasar abang dan adiknya.

“Itu klimaksnya,” ucap Atalarik.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler