Atep Kebanjiran Tawaran

Senin, 06 Agustus 2012 – 09:23 WIB
BANDUNG - Pemain Persib Bandung banjir tawaran dari klub lain. Setelah Tony Sucipto, kini giliran Atep. Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang ini mengaku kebanjiran tawaran dari tim yang berlaga di kompetisi Liga Indonesia. Tapi, Atep pun masih enggan membeberkan siapa saja tim yang tengah mendekatinya

Atep mengaku akan tetap memprioritaskan nasibnya kepada tim yang tengah ia bela hingga beberapa musim lalu.

"Ya, ada beberapa sih tim yang mendekati saya. Tapi tetap saya akan memprioritaskan Persib dan tetap akan berada di tim Persib jika manajemen masih mempertahankan saya," ucapnya saat dihubungi melalui telepon selularnya, baru-baru ini.

"Saya pun masih terikat kontrak dengan Persib hingga saat ini dan masih menunggu keputusan kontrak itu apakah diperpanjang atau tidak," ungkapnya

Untuk itu, pemain yang tengah mengemas sebanyak 6 gol selama berlaga dalam kompetisi Indonesia Super league (ISL) musim 2011-2012 berharap masih dipertahankan manajemen untuk berlaga di kompetisi musim depan

"Ya, saya berharap manajemen masih mempertahankan saya," harapnya

Dengan itu, Atep berharap agar kompetisi musim depan segera mendapatkan jawabannya agar para pemain pun memiliki waktu untuk mencari tim yang menginginkan jasanya

"Kalaupun saya nantinya tidak dibutuhkan lagi sama Persib. Saya akan secepatnya mencari klub lain. Mudah-mudahan secepatnya ada kepastian soal tim musim depan agar pemain punya waktu untuk bertindak kalau kontraknya tidak diperpanjang lagi," tandasnya.(gin)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Juve tanpa Conte

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler