Ather 450X, Tawaran Fiturnya Bikin Melongo

Rabu, 08 Juli 2020 – 03:55 WIB
Skuter listrik Ather 450X. Foto: Ather Energy

jpnn.com, BANGLADESH - Ather Energy tengah menyiapkan skuter listrik perkotaan dengan segudang fitur canggih.

Ather 450X akan menjadi kekuatan perusahaan berbasis di India itu. E-scooter ini bakal membawa sistem yang terintegrasi bahkan ke helm pengguna, lansir rush lane.

BACA JUGA: Tidak Hanya Moge, Pabrikan Motor Italia Ini Siap Memproduksi Skuter Listrik

Skuter listrik berpenampilan ramping dan sporty itu ditanamkan fitur over-the-air (OTA). Fitur OTA memungkinkan semua update sistem/aplikasi skuter secara nirkabel.

Selain itu, ada juga sistem pemantauan tekanan ban atau Tire Pressure Monitoring System (TPMS) mulai Oktober 2020.

BACA JUGA: Maaf Saudara-Saudara... Sultan Gitu Loh!

Belum selesai sampai di situ, pengendara bisa merasakan pengalaman berbeda berkat koneksi motor ke smart helmet.

Disebutkan, Ather kemungkinan akan berkolaborasi dengan merk helm global terkenal.

BACA JUGA: IIMS Motobike 2020 Sajikan Kompetisi Kustom Motor Listrik

Ekspektasinya, helm pintar bakal menampilkan informasi penting mengenai navigasi, kecepatan, dan lainnya.

Ather 450X menggunakan paket baterai Li-ion 2,9 kWh dan ditenagai motor sinkron magnet permanen berdaya puncak 6 kW.

Output torsi 26 Nm serta akselerasinya bisa mencapai 0-49 km/jam dalam 3,3 detik sebelum mencapai kecepatan tertinggi 80 km/jam. Kabarnya, kisaran aslinya bisa sampai 85 km.

Di dasbor, dipasangkan layar sentuh selebar 7 inci dengan platform open source Android, konektivitas Bluetooth, navigasi, dan lain-lain.

Dibanderol sekitar Rp 30,9 jutaan, konsumen bisa mengikuti langganan baterai yang harganya Rp 19 jutaan, dan biaya langganan per bulannya mulai dari Rp 330 ribuan. (mg8/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler