Setidaknya gelar ini bisa mengobati luka publik sepakbola Spanyol akan gelar Liga Eropa setelah ambisi untuk membawa pulang Liga Champions kandas. Namun lebih dari itu, kemenangan Atletico semakin memperkuat aroma kekalahan sepakbola Katalan melawan tim asal Kota Madrid. Di mana sebelumnya Real Madrid telah mengalahkan tim utama Katalan, Barcelona dalam perebutan jawara La Liga musim ini.
Dalam laga dini hari tadi, Los Colchoneros –julukan Atletico— sudah membuka keunggulan saat laga baru berjalan tujuh menit lewat bomber Radamel Falcao. Striker Kolumbia ini mampu memperdaya kiper Iraizoz setelah menerima umpan dari Diego Ribas.
Menit ke 34 Falcao kembali mencatatkan namanya di papan skor sekaligus memantapkan diri dalam daftar pencetak gol terbanyak Europa League. Gol ini dilesakkan Falcao memanfaatkan umpan Arda Turan. Skor 2:0 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua Bilbao mengambil inisiatif serangan. Mereka beberapa kali mengancam jala Atletico yang dikawal kiper pinjaman asal Chelsea, Courtois. Namun demikian serangkaian peluang yang datang dari penguasaan bola yang dominan sepanjang paruh kedua tak bisa berbuah gol.
Malah Atletico yang mampu menambah skor di menit ke 85. Berawal dari serangan balik cepat Diego Ribas mampu memanfaatkan lengahnya barisan pertahanan Bilbao yang sedang sibuk menyerang. Alhasil dalam kawalan beberapa pemain belakang Bilbao, pemain asal Brazil ini melepaskan tembakan dari sudut sempit yang melesak ke tiang kanan jauh Bilbao.
Skor ini bertahan hingga laga berakhir. Selain trofi, Radamel Falcao mempertahankan diri sebagai penoreh gol terbanyak untuk dua musim berturut-turut. (zul/jpnn)
Berikut daftar juara UEFA Europa League sejak tahun 2000.
2011/2012 --- Atletico Madrid
2010/2011 --- Porto
2009/2010 --- Atletico Madrid
2008/2009 --- Shaktar Donetsk
2007/2008 --- Zenit
2006/2007 --- Sevilla
2005/2006 --- Sevilla
2004/2005 --- CSKA Moskow
2003/2004 --- Valencia
2002/2003 --- Porto
2001/2002 --- Feyenord
2000/2001 --- Liverpool
Sumber : UEFA
BACA ARTIKEL LAINNYA... Freddy Sorot Pemain Asing
Redaktur : Tim Redaksi