Atletico v Real Madrid: Derby Penuh Ambisi

Sabtu, 19 Maret 2011 – 11:06 WIB
MADRID - El Derbi Madrileno alias derby Madrid kerap didominasi Real MadridMeski begitu, bukan berarti pertarungan dua klub ibu kota Spanyol itu tidak seru

BACA JUGA: Arema Dapat Sponsor Rp 2 M

Bentrok kedua tim selalu menghadirkan atmosfer pertarungan yang hebat.

Apalagi sekarang Liga Primera Spanyol telah memasuki fase krusial
Real tertinggal lima angka di belakang penguasa klasemen Barcelona yang mengemas 75 poin

BACA JUGA: Boaz Ingin Timnya Main di Papua

Agar tidak tertinggal semakin jauh, Real harus menang dini hari nanti (siaran langsung TV One pukul 04.00 WIB).

Setelah memastikan diri lolos ke perempat final Liga Champions
Itu setelah menyingkirkan Olympique Lyon, membuat Real semakin percaya diri

BACA JUGA: Maung Diterkam Macan

"Membuat kami bisa lebih fokus melawan Atletico," ujar Iker Casillas, kiper Real, seperti dikutip Canadian Press.

Bila menilik rekor pertemuan kedua tim, Real jelas jauh lebih unggul di atas rival sekotanyaBertarung di Vicente Calderon, Real selalu menang dalam tiga bentrok terakhir dan kali terakhir Atletico menang melawan Real adalah pada 12 Juni 1999.

Terhitung, sepanjang abad ini, belum pernah sekalipun Atletico bisa menang atas Real, baik di partai kandang maupun tandangPaling banter hanya seri"Yang kami butuhkan adalah tiga angka karena Barcelona terus menjauh," kata Casillas.

Ya, di kala Real bertarung di laga derby, Barcelona akan menjamu tim asal ibukota Spanyol lainnya Getafe di Nou CampMelihat catatan bentrok kedua tim dan performa musim ini sepertinya Barca tak akan kesulitan untuk meraih kemenangan.

Melawan Atletico, entrenador Jose Mourinho bisa menurunkan skuad terbaiknyaKarim Benzema bakal menjadi targetman yang ditopang Angel Di Maria, Mesut Oezil, dan Cristiano Ronaldo, dari lini keduaRonaldo fit 100 persen dan siap menggebrak.

Winger asal Portugal itu memang sudah bermain melawan Lyon, tapi saat ini dia belum berada dalam performa terbaikDia pun tak tampil penuh seperti biasanyaPada dini hari nanti, Ronaldo kemungkinan besar turun penuh sepanjang laga.

Sedangkan, Atletico sangat penasaran untuk menang"Sangat tidak normal, kami tidak pernah menang begitu lama dalam laga derby, dan saya pikir fans kami pantas mendapatkan kemenangan melawan Real Madrid," ujar David De Gea, kiper Atletico, seperti dikutip AFP.

Musim ini Real memang lebih tangguh ketimbang musim lalu ketika dilatih Manuel Pellegrini, tapi itu sama sekali tak membuat Los Rojiblancos, julukan Atletico, keder"Kami tak gentar pada Real ataupun Jose Mourinho," lanjut De Gea.

Menjamu Real, Atletico berharap kepada striker andalannya Diego Forlan yang mampu mencetak tiga gol dari empat bentrok terakhirForlan akan bertandem dengan striker mungil asal Argentina Sergio Aguero serta ditopang Jose Antonio Reyes dan Luis Garcia dari sisi sayap.

Sekarang Atletico berada di posisi kedelapanMereka berambisi finis di zona Eropa pada akhir musim iniHanya, itu tidak akan mudah lantaran mereka mengemas 39 poin dan masih tertinggal tiga angka di belakang Athletic Bilbao yang berada di posisi keenam(ham)

Prakiraan Pemain

Atletico Madrid (4-4-2): 13-De Gea (g); 17-Ujfalusi, 15-Godin, 21-Perea, 3-Lopez; 8-Garcia, 5-Tiago, 12-Assuncao, 19-Reyes; 7-Forlan, 10-Aguero
Pelatih: Quique Sanchez Flores

Real Madrid (4-2-3-1): 1-Casillas (g); 4-Ramos, 3-Pepe, 2-Carvalho, 12-Marcelo; 14-Alonso, 24-Khedira; 22-Di Maria, 23-Oezil, 7-Ronaldo; 9-Benzema
Pelatih: Jose Mourinho

Head to Head
07/11/10 Real Madrid         v    Atletico Madrid     2-0
28/03/10 Real Madrid         v    Atletico Madrid     3-2
07/11/09 Atletico Madrid     v    Real Madrid         2-3
07/03/09 Real Madrid         v    Atletico Madrid     1-1
18/10/08 Atletico Madrid     v    Real Madrid         1-2

Bursa Asian Handicap
Atletico Madrid    v    Real Madrid     1 : 0

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jelang Kongres PSSI, Waspada PO


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler