jpnn.com - MADRID- Atletico Madrid dan Leverkusen harus menjalani babak tambahan waktu untuk menentukan siapa yang berhak merebut satu tiket perempat final Liga Champions 2014/2015.
Pasalnya, Atletico hanya mampu menekuk Leverkusen dengan skor 1-0 (1-0) pada leg kedua babak 16 besar yang dilangsungkan di Vicente Calderon, Rabu (18/3) dini hari WIB.
BACA JUGA: Monaco Singkirkan Arsenal di Depan Grup Band U2
Atletico sebenarnya memiliki keuntungan karena bermain di depan pendukungnya sendiri. Namun, tim berjuluk Los Rojiblancos itu hanya mampu mencetak satu gol sepanjang waktu normal.
Adalah Mario Suarez yang membuat Atletico memiliki harapan setelah mencetak gol pada menit ke-27. Saat itu, Suarez berhasil memaksimalkan umpan matang yang disodorkan Cani.
BACA JUGA: Suarez Cetak Gol, Atletico vs Leverkusen Kian Sengit
Sayangnya, tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga waktu normal habis. Jika skor tersebut tetap bertahan hingga babak tambahan waktu habis, kedua tim akan menjalani adu penalty. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Paruh Laga, Gol Giroud Hidupkan Peluang Arsenal
BACA ARTIKEL LAINNYA... Garuda Muda Tinggal Pertajam Finishing
Redaktur : Tim Redaksi