JPNN.com

Australia vs Indonesia: Popovic Tegaskan Socceroos Perlu Bermain Sabar untuk Raih Kemenangan

Kamis, 20 Maret 2025 – 00:02 WIB
Australia vs Indonesia: Popovic Tegaskan Socceroos Perlu Bermain Sabar untuk Raih Kemenangan - JPNN.com
Pelatih Timnas Australia Tony Popovic dalam jumpa pers pra-laga melawan Timnas Indonesia, Rabu (19/3/2025). Laga lanjutan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C ini akan dimainkan di Stadion Sepak Bola Sydney pada besok Kamis (20/3/2025) pukul 16.10 WIB. (ANTARA/Tangkapan layar YouTube Football Australia)

jpnn.com - JAKARTA - Pelatih Tim Nasional Australia Tony Popovic menyatakan timnya siap menghadapi Timnas Indonesia dalam lanjutan laga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C di Stadion Sepak Bola Sydney, Kamis (20/3) pukul 16.10 WIB.

Popovic menegaskan Socceroos perlu bermain sabar untuk meraih kemenangan saat melawan Timnas Indonesia.

BACA JUGA: Patrick Kluivert Omong Blak-blakan soal Target Timnas Indonesia Vs Australia, Menang?

“Kami harus bersabar," kata Popovic dalam jumpa pers pra-laga yang disiarkan melalui YouTube Football Australia, Rabu (19/3).

Popovic menyatakan bahwa bermain sabar ialah kunci agar tidak mengulangi hasil yang sama pada pertemuan September tahun lalu ketika timnya bermain 0-0 melawan Indonesia di Jakarta.

BACA JUGA: Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia

Pada pertandingan itu, Australia menciptakan banyak peluang. Total, 19 tembakan mereka lesatkan, namun hanya lima yang tepat sasaran dan semuanya diselamatkan dengan baik oleh Maarten Paes.

Popovic mengatakan apabila Indonesia bermain dengan pressing tinggi, maka Australia harus bisa memanfaatkan ruang kosong yang ditinggalkan tim asuhan Patrick Kluivert tersebut.

BACA JUGA: Karacic Yakin Australia Lulus ke Piala Dunia 2026

Sebaliknya, timnya akan memanfaatkan ruang di antara garis pertahanan Indonesia jika mereka memilih bermain dengan pertahanan lebih dalam.

"Jika mereka menekan, kami harus dapat memanfaatkan ruang yang tersisa di sana. Jika mereka bertahan dalam, kami perlu memanfaatkan ruang di antara garis pertahanan dan mencoba menembus kotak penalti," kata pelatih 51 tahun itu.

Dalam kesempatan yang sama, diaa juga cukup percaya diri mampu menembus pertahanan kokoh Indonesia yang tak bisa timnya tembus pada pertemuan pertama.

"Kami memiliki campuran pemain yang sangat dinamis berlari di belakang, kreatif di antara garis, banyak kekuatan saat menguasai bola. Kami memiliki campuran yang nyata. Kami tahu apa yang akan kami lakukan dan kami akan menunjukkannya besok," tuturnya.

Semua Pemain Siap

Popovic menyatakan bahwa semua pemainnya dalam keadaan siap untuk menghadapi Timnas Indonesia. “Saat ini, kesehatannya baik. Ini selalu menyenangkan,” katanya. “Ya, kami kedatangan beberapa pemain malam tadi. Mereka tampak pulih dengan baik setelah penerbangan dalam pertandingan akhir pekan mereka,” lanjut Popovic.

"Kami akan melihat mereka sekarang dalam latihan, beberapa pemain untuk pertama kalinya, tetapi mereka tampak positif, bersemangat. Jadi, mereka semua siap untuk dipilih," tambah dia.

Untuk melawan Indonesia dan China di kualifikasi Piala Dunia 2026 bulan Maret, Popovic memanggil 26 pemain yang empat di antaranya ialah nama-nama baru, yakni Alex Grant (Sydney FC), Ryan Teague (Melbourne Victory FC), Kai Trewin (Melbourne City FC), dan Nectarios Triantis (Hibernian FC).

Selain empat nama baru itu, Popovic juga memanggil kembali wajah lama yang sudah lama tak mendapatkan panggilan.

Mereka ialah pemenang Piala Asia 2015 Jason Davidson (Panserraikos FC) dan anggota skuad Piala Dunia 2022 Fran Karacic (NK Lokomotiva).

Sementara itu, Timnas Indonesia dianggap Popovic sebagai lawan yang kuat.

Namun, dia enggan menyebutkan siapa nama-nama yang diwaspadainya.

"Saya bisa menyebutkan beberapa pemain, tetapi menurut saya pendekatan kami minggu ini lebih baik untuk fokus pada apa yang perlu kami lakukan. Tentu saja, hormati lawan kami," jelas dia.

Saat ini, kedua tim berada di posisi 2-3 klasemen sementara Grup C. Australia berada di posisi kedua dengan tujuh poin, sementara Indonesia ada tepat di bawahnya dengan enam poin. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler