jpnn.com, JAKARTA - Awas, Lowongan Palsu Bermunculan
Akun-akun media sosial yang memang secara khusus menyebarkan informasi lowongan pekerjaan sering kali sekadar mengunggah tanpa melakukan konfirmasi.
BACA JUGA: Wahana Honda Buka Lowongan untuk Siswa SMK di 350 AHASS
Alhasil, unggahan akun-akun seperti itu kerap menjadi kabar hoaks. Misalnya, yang dilakukan akun Instagram @lowongankesehatan.
Beberapa hari lalu, akun tersebut menyebarkan sejumlah foto surat tentang rekrutmen calon pegawai tidak tetap non-PNS Ditjen Kesmas Kementerian Kesehatan.
BACA JUGA: Berita Terkini, 33 Perusahaan Buka Lowongan Pekerjaan
Dalam lowongan itu banyak sekali posisi yang ditawarkan. Ada empat foto surat yang menjelaskan lowongan tersebut secara detail.
Namun, yang diunggah akun @lowongankesehatan tidak benar. Melalui website resmi dan akun Twitter-nya, Ditjen Kesehatan Masyarakat (Kesmas) Kemenkes membantah adanya lowongan tersebut.
BACA JUGA: BMKG Buka Lowongan 250 Taruna Baru
''Info penerimaan pegawai non-PNS pada Ditjen Kesmas @KemenkesRI melalui akun Instagram @lowongankesehatan adalah palsu,'' tulis akun Twitter @ditjenkesmas.
Informasi yang sama disampaikan lewat website resmi Ditjen Kesmas.
''Sampai saat ini, kami tidak sedang melakukan perekrutan pegawai,'' tulis Ditjen Kesmas di situs kesmas.kemkes.go.id.
Setelah klarifikasi itu menyebar, posting-an di akun Instagram @lowongankesehatan tentang rekrutmen di Ditjen Kesmas pun mendadak hilang.
Hilang begitu saja tanpa sedikit pun meralat atau meminta maaf. (gun/c14/fat/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Lowongan Kerja di PT Sucofindo
Redaktur & Reporter : Natalia