LONDON - Olimpiade London 2012 resmi dibuka dini hari tadi. Mulai hari ini (28/7), mayoritas di antara 10.500 olympian yang tercatat sebagai peserta Olimpiade mulai bertanding. Termasuk atlet-atlet Indonesia. Misi utama pasukan Merah Putih adalah mempertahankan tradisi emas yang diraih Indonesia sejak Olimpiade Barcelona 1992.
------------------
NANANG PRIANTO dan DITE SURENDRA-London
-----------------
Di antara delapan cabang olahraga yang diikuti Indonesia, atlet dari tiga cabang akan mulai bertanding hari ini. Yaitu, bulu tangkis, menembak, dan renang. Panahan yang juga diikuti Indonesia sebenarnya sudah mulai dimainkan kemarin, yakni babak penentuan ranking yang diikuti Ika Yuliana. Dia berada di peringkat ke-40 dengan koleksi 638 poin. Namun, babak perebutan medali yang diikuti atlet Indonesia baru dilakukan pada 2 Agustus mendatang.
Di London, kota yang selama ini disebut-sebut sebagai pemilik peradaban modern terbaik di dunia, Olimpiade kali ini diyakini bakal menjadi yang terbaik dalam sejarah. Terbaik dari segi penyelenggaraan maupun tingkat persaingan.
Perenang AS Michael Phelps, yang pada Olimpiade Beijing 2008 berhasil merebut delapan emas dan membuatnya menjadi olympian tersukses dalam satu edisi Olimpiade, tidak akan mungkin lagi mempertahankan catatan tersebut. Sebab, kali ini dia hanya akan turun di tujuh nomor. Sprinter Jamaika Usain Bolt juga mendapatkan saingan kuat dari juniornya, Yohan Blake.
Kondisi yang dihadapi atlet Indonesia pun demikian untuk mempertahankan tradisi emas. Semakin terjal. Bulu tangkis masih menjadi gantungan harapan kontingen Merah Putih. Kali ini pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir menjadi andalan. Sukses menjadi juara All England 2012 membuktikan kualitas mereka sebagai salah satu pasangan ganda campuran terbaik di dunia.
"Semua atlet dalam kondisi terbaik untuk tampil di Olimpiade, termasuk Liliyana dan Tontowi. Kami berharap doa dari semua rakyat Indonesia agar kontingen Indonesia bisa mempertahankan tradisi emas," kata Ketua Umum KOI (Komite Olimpiade Indonesia) Rita Subowo.
Kepala Kontingen Indonesia Erick Thohir menyatakan, secara mental, 22 atlet Indonesia siap tempur. Untuk melepaskan ketegangan, Kamis sore lalu (26/7) Liliyana dkk diajak makan bersama di salah satu rumah makan Mandarain di pusat Kota London.
"Para atlet tidak usah terbebani. Biarkan beban itu ditujukan kepada saya. Kalau kontingen ini gagal mempertahankan tradisi emas, saya akan langsung mundur," kata Erick.
Hari ini Tontowi/Liliyana menghadapi pasangan India Diju V./Jwala Gutta. Kemenangan sangat penting bagi Tontowi/Liliyana. Sebab, sekali kemenangan lagi melawan pasangan Korea Selatan atau Denmark akan mengamankan mereka ke babak knockout.
Sebaliknya, jika kalah, langkah Tontowi/Liliyana sangat berat. Sebab, dalam dua pertandingan tersisa, mereka harus selalu menang dan salah satunya adalah menghadapi pasangan Korea Selatan Lee Yong-dae/Ha Jung-eun.
Atlet bulu tangkis Indonesia lainnya yang akan berlaga hari ini adalah ganda putri Greysia Polii/Meiliana Jauhari, tunggal putra Taufik Hidayat,dan ganda putra M. Ahsan/Bona Septano.
Peluang Indonesia untuk meraih medali sebenarnya tidak hanya dari bulu tangkis. Angkat besi yang pada Olimpiade Beijing 2008 berhasil mempersembahkan dua medali perunggu kali ini berpotensi setidaknya menyamai catatan itu. Eko Yuli Irawan dan Triyatno yang di Beijing menyumbangkan perunggu kembali diandalkan di London.
Sementara itu, untuk cabang renang, menembak, anggar, atletik, panahan, dan judo, peluang atlet-atlet Indonesia untuk mempersembahkan medali sangat kecil. Namun, setidaknya partisipasi di London 2012 akan memberikan pelajaran yang sangat berharga bagi atlet-atlet muda itu untuk mengharumkan nama bangsa di event-event bergengsi berikutnya.
Menpora Andi Mallarangeng datang di London untuk memberikan dukungan langsung kepada atlet Indonesia. Dia rencananya terus di London setidaknya sampai berakhirnya perlombaan cabang bulu tangkis.
"Kepada adik-adik sekalian para atlet, saya ucapkan selamat berjuang. Tidak usah terbebani untuk meraih ini atau itu. Yang terpenting adalah berjuang sebaik mungkin, karena semua rakyat Indonesia ada di belakang kalian," pesan Andi.
Olimpiade London melombakan 26 cabang olahraga. Diperkirakan, 8 juta tiket terjual selama dua pekan penyelenggaraan Olimpiade. Opening ceremony yang diselenggarakan di Olympic Stadium dini hari tadi disaksikan sekitar 80 ribu orang dan miliaran pasang mata melalui tayangan televisi. (*/c10/ca)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ducati Bawa Mesin Keempat
Redaktur : Tim Redaksi