Ayu Azhari Rela Jadi Sutradara Gratisan

Rabu, 28 September 2011 – 06:00 WIB

DALAM film terbarunya, L4 Lupus, Ayu Azhari tidak hanya beraktingTetapi aktris berusia 41 tahun itu merangkap sebagai asisten sutradara

BACA JUGA: Titi Kamal Bermesraan di Sawah



Dia rela tidak dibayar untuk pekerjaannya itu
Baginya, pengalaman yang didapat sudah menjadi bayaran yang pantas

BACA JUGA: Nirina Zubir Senang Dandani Anak



"Dibayar itukan nggak harus material
Kalau angka itu, manajemen yang mengatur

BACA JUGA: Afgan, Nyanyi Bareng Anak-anak Penderita Kanker

Kalau buat aku yang penting totalitas, ada kepuasan tersendiri," ujarnya di Plaza Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (27/9).
 
Memang tak ada basic pendidikan penyutradaraan yang dimilikinyaNamun pengalamannya bertahun-tahun bekerja di dunia akting dirasa cukup menjadi bekalToh selama di lokasi syuting, dia tidak hanya tampil di depan kamera, berdialog sesuai skenario

Tetapi banyak hal yang diperhatikannya seperti cara sutradara menentukan angle, atau bagaimana mengarahkan pemain dalam berakting"Masih harus belajar, butuh proses yang panjang," katanya
   
Istri musisi Mike Tramp itu menambahkan, perannya dalam L4 Lupus sangat berbeda dengan peran-peran sebelumnyaSebelum syuting, dia harus melakukan observasi dengan mengunjungi sebuah rumah sakit yang menangani penderita lupusDia mencari tahu tentang kehidupan mereka

"Film ini sangat berbeda karena bertemakan sosialLewat film ini aku harus bisa mengubah imej masyarakat yang kerap memojokkan pasienFilm ini dibuat untuk meningkatkan awarness masyarakat terhadap penderita penyakit lupus," tuturnya(ash)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Laudya Cynthia Bella, Ingin Sinetron Remaja


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler