jpnn.com, JAKARTA - Ibunda Ayu Ting Ting, Umi Kalsum murka kepada salah satu netizen di media sosial.
Netizen tersebut telah menghina Ayu Ting Ting dengan perkataan kurang sopan.
BACA JUGA: Nissa Sabyan Menangis, Ayus Tertunduk Lesu
Berkat bantuan pihak kepolisian, Umi Kalsum akhirnya bisa menemukan pelaku yang ternyata merupakan seorang perempuan.
Oknum netizen tersebut kemudian menyampaikan permintaan maaf kepada Ayu Ting Ting dan Umi Kalsum lewat sebuah video.
BACA JUGA: Ramal Rumah Tangga Wulan Guritno, Mbak You: Memang Mereka Enggak Sampai Tua
"Saya meminta maaf karena menghina Ayu Ting Ting dengan sebutan Japok (Janda Depok), telah mencemari nama Ayu Ting Ting, berbicara tidak sesuai dengan kenyataan yang telah saya bicarakan bahwa saya diusir Ayu dari Dehalu Cafe,” kata pelaku dalam video yang diunggah Umi Kalsum melalui akun miliknya yang telah terverifikasi di Instagram, @mom_ayting92_, Minggu (14/3).
Umi Kalsum mengaku awalnya telah menegur pelaku yang menghina Ayu Ting Ting.
BACA JUGA: Jadi Saksi Nikah, Charly Van Houten Kabulkan Permintaan Vicky Prasetyo
Akan tetapi, oknum netizen itu malah tidak berhenti mengucap ujaran kebencian terhadap pelantun Sambalada tersebut.
"Nangis belaga pingsan sudah biasa sandiwara seperti itu buat saya lihatnya. Makanya, punya mulut dijaga apalagi sesama wanita," sindir Umi Kalsum.
Pelaku penghinaan terhadap Ayu Ting Ting akhirnya dibebaskan setelah meminta maaf.
Menurut Umi Kalsum, pelaku bebas karena telah dimaafkan oleh Ayu Ting Ting.
"Untungnya anak saya punya hati buat lepaskan kamu yang punya anak punya suami, tidak dilanjutkan buat penahanan kamu selanjurnya," imbuh Umi Kalsum. (ded/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra