Azarine Gandeng Prilly Latuconsina Jadi Brand Ambassador

Selasa, 27 Oktober 2020 – 16:57 WIB
Prilly Latuconsina. Foto: dok.Azarine

jpnn.com, JAKARTA - Inovatif dan cepat beradaptasi dengan kondisi menjadi kunci sukses sebuah bisnis.  Begitu pula prinsip yang dipegang oleh Brian Tjahyanto selaku CEO Azarine.

Dia mengatakan, terobosan barunya adalah dengan menggandeng Prilly Latuconsina sebagai brand ambassador Azarine.

BACA JUGA: Tak Bisa Bersama Pertemukan Vidi Aldiano dan Prilly Latuconsina

Pemilihan sosok Prilly Latuconsina sebagai brand ambassador bukan tanpa alasan.

Bintang film Danur ini dikenal sebagai pribadi pekerja keras. Tak hanya sibuk di industri hiburan tanah air, Prilly juga memiliki sejumlah usaha kuliner dan telah merilis sejumlah lagu yang laris di pasaran.

BACA JUGA: Prilly Latuconsina dan Reza Rahadian Taaruf?

Bagi Brian, sosok Prilly merupakan gambaran wanita muda yang inspiratif. Dengan mengusung tagline Cantik Seutuhnya dan Cantik Itu Keputusan, dia menyakini karakter Prilly sangat tepat menjadi gambaran citra Azarine.

“Keputusan untuk mengajak Prilly menjadi brand ambassador Azarine telah melewati proses yang panjang. Kami meyakini bahwa Prilly tidak hanya cantik, tetapi juga memiliki karakter yang kuat serta inner-beauty yang menawan. Cocok dengan makna nama Azarine yang berasal dari arti dewi keanggunan,” papar Brian.

BACA JUGA: Suami Jennifer Dunn Diam-diam Beri Uang kepada Mantan Istri

Brian mengungkapkan, Prilly akan mulai aktif menjadi brand ambassador Azarine di akhir 2020.

“Adanya brand ambassador ini menjadi lstrategis yang sangat penting bagi Azarine. Kami sedang Menyusun beragam inovasi dan kegiatan untuk terus meningkatkan awareness masyarakat terhadap brand Azarine,” tegasnya.

Tak hanya melakukan sejumlah persiapan di bidang marketing, inovasi juga dilakukan dari segi inovasi produk. Brian mengungkapkan bahwa sejumlah produk baru akan dirilis sesuai kebutuhan kulit Prilly.

“Saya yakin tidak hanya Prilly yang mengalami permasalahan kulit serupa, produk yang nanti akan dirilis tentunya diharapkan mampu membantu menyelesaikan permasalahan tersebut,” ungkapnya. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler