Babak Belur di Pramusim, Milan Tetap Pede

Selasa, 05 Agustus 2014 – 11:07 WIB
Bek AC Milan, Cristian Zapata. Foto: Getty Images.

jpnn.com - MILAN- AC Milan belum juga menunjukkan kegarangannya ketika ditukangi Filippo Inzaghi. Hal itu terlihat ketika Milan babak belur saat berlaga di Guinness International Champions Cup 2014.

Saat itu, Milan menjadi bulan-bulanan Olympiakos, Manchester City serta Liverpool. Meski begitu, bek Milan, Cristian Zapata tetap percaya diri menyambut kompetisi musim 2014/2015 mendatang.

BACA JUGA: Del Piero Buka Peluang Tampil di ISL

“Mari berharap semuanya berjalan lebih baik. Kami ingin finish setinggi mungkin. Target kami tetap berada di tiga besar,” terang Zapata sebagaimana dilansir laman Inter Channel, Selasa (5/8).

Bek asal Kolombia itu juga meyakini Inzaghi bakal membawa Milan kembali terbang tinggi. Menurut Zapata, pelatih yang karib disapa Pippo itu mampu memberikan kepercayaan diri pada semua pemain.

BACA JUGA: Abaikan Madrid, Falcao Fokus Bela Monaco

“Kami harus siap untuk memulai musim baru. Saya senang dengan persiapan yang terus berlangsung. Saya sangat termotivasi untuk menjalani musim yang hebat bersama Milan,” tegas Zapata. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Hajar Liverpool, MU Juara Guinness International Champions Cup 2014

BACA ARTIKEL LAINNYA... FIFA Hukum Mantan Pelatih Yunani Delapan Laga


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler