Babak I, Portugal dan Ceko Bermain Tanpa Gol

Jumat, 22 Juni 2012 – 02:41 WIB

Warsawa — Portugal melawan  Republik Ceko menjadi laga pembuka babak perempat final Euro 2012, Jumat (22/6) dini hari. Meski Portugis lebih diunggulkan, Ceko yang datang sebagai jawara grup A terlihat lebih mendominasi serangan di menit-menit awal babak pertama. Walaupun tanpa sang kapten Tomas Rosicky yang masih dibekap cedera, Ceko terlihat mampu mengimbangi permainan Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan.

Vladimir Darida yang ditempatkan mengisi posisi Rosicky nampak mampu mengemban tanggung jawab. Anak asuh Michal Bilek ini terlihat lebih dominan di lapangan tengah. Namun demikian penguasaan bola ini tidak diimbangi penyelesaian akurat di barisan depan.

Memasuki menit ke  sepuluh Portugal mulai menemukan ritme permainan. Mereka memanfaatkan serangan balik cepat yang dimotori Nani dan Ronaldo. Menit ke 25, Ronaldo berhasil mendapatkan kesempatan berhadapan satu-lawan satu dengan kiper Ceko, Petr Cech, sayang wasit melihat Ronaldo terperangkap offside sebelum menerobos barisan pertahanan Ceko.

Tak berhenti disini menit ke 33 Ronaldo hampir saja membuka keunggulan Portugal memanfaatkan kemelut di muka gawang Cech. Sayang tendangan salto pemain Real Madrid ini masih melebar dari sasaran.

Menit ke 40, Portugal harus kehilangan strikernya Helder Postiga yang terkapar di lapangan karena cedera. Pelatih Paulo Bento kemudian menggantinya dengan memasukkan Hugo Almeida.

Di akhir babak pertama Portugal mendapatkan kesempatan emas untuk mencetak gol. Sayang tendangan keras Ronaldo masih membentur tiang gawang. Alhasil laga babak pertama berakhir imbang tanpa gol. (zul/jpnn)

Susunan Pemain

Ceko : Cech; Selasskie, Kadlec, Sivok, Limbersky; Hubschman, Plasil, Jiracek, Darida, Pilar; Baros

Portugal : Patricio; Pereira, Alves, Pepe, Coentrao; Veloso, Moutinho, Meireles; Nani, Ronaldo, Postiga.
BACA ARTIKEL LAINNYA... Rute Ceko v Portugal di Euro 2012


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler