Babak Pertama, Gol Bunuh Diri Lawan Bikin Timnas U-17 Indonesia Unggul 1-0 atas Palestina

Jumat, 07 Oktober 2022 – 21:16 WIB
Timnas U-17 Indonesia. Foto : Ricardo

jpnn.com - Timnas U-17 Indonesia untuk sementara unggul 1-0 atas Palestina pada babak pertama Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Garuda Asia unggul setelah pemain lawan, Ibrahim Afuqaha mencetak gol bunuh diri pada menit ke-10.

Duel Timnas U-17 Indonesia vs Palestina bergulir di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/10/2022) malam.

BACA JUGA: Kick-off Sesaat lagi, Ini Link Live Streaming Timnas U-17 Indonesia vs Palestina

Indonesia tampil cukup dominan sejak kick off. Berkali-kali pertahanan Palestina ditekan oleh Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan. Sayang, penyelesaian akhir armada Bima Sakti belum begitu maksimal.

Terus memberikan tekanan, Indonesia akhirnya bisa mencetak gol melalui bunuh diri lawan, Ibrahim Alfuqaha.

BACA JUGA: Susunan Pemain Timnas U-17 Indonesia vs Palestina, Arkhan Kaka Kembali Jadi Andalan

Keunggulan 1-0 membuat Indonesia menaikkan intensitas serangannya. Palestina di sisi lain, sempat mendapat peluang bagus memanfaatkan kontrol tak sempurna pemain Indonesia.

Kapten Palestina M Mansraa kemudian mengirimkan bola kepada rekannya yang menusuk ke kotak penalti. Bola kemudian disambut dengan sepakan Mansraa pada menit ke-23. Beruntung, Andrika Fathir masih bisa menepisnya.

Indonesia balik mengancam melalui Rizdjar Nurviat pada menit ke-26. Dia sejatinya hendak mengirimkan umpan lambung, tetapi bola mengarah ke gawang Palestina. Sayang, bola masih bisa ditangkap kiper M Abusqhra.

Striker andalan Indonesia Arkhan Kaka nyaris mencetak gol setelah lolos dan bisa menggiring bola ke dalam kotak penalti. Namun, sepakannya masih melambung tinggi di atas mistar.

Jelang laga babak pertama berakhir, kapten Indonesia M Iqbal mengganjal pemain Palestina. Dia kemudian terkena kartu kuning oleh wasit. Hal itu membuat Iqbal tak bisa bermain lawan Malaysia karena akumulasi dari kartu kuning pada laga sebelumnya.

Iqbal sempat kesakitan dan sempat bermain lagi. Namun, selang satu menit, dia kemudian ke pinggir lapangan dan harus dirawat sebelum akhirnya digantikan oleh M Andre Pangestu.

Sampai babak pertama usai, skor 1-0 keunggulan Indonesia atas Palestina tak berubah. (dkk/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler