Babak Pertama, Sanchez Bawa Arsenal Unggul

Sabtu, 25 Oktober 2014 – 21:57 WIB
Alexis Sanchez usai menjebol gawang Sunderland di babak pertama. FOTO: IAN MACNICOL IAN MACNICOL / AFP

jpnn.com - LONDON- Arsenal untuk sementara berada di atas angin ketika melawat ke markas Sunderland pada pekan kesembilan Premier League 2014/2015. Tim berjuluk The Gunners itu berhasil mengungguli Sunderland dengan skor 1-0 pada babak pertama di Stadium of Lights, Sabtu (25/10) malam WIB.

Sempat kesulitan mencetak gol, Arsenal berhasil memecah kebuntuan melalui lesakan Alexis Sanchez pada menit ke-30. Saat itu, Sanchez berhasil memaksimalkan blunder bek tuan rumah Wes Brown.

BACA JUGA: West Ham Permalukan City 2-1

Namun, setelah itu Arsenal terlihat kesulitan membongkar pertahanan tuan rumah. Hal yang sama juga terjadi pada Sunderland. Tim berjuluk Black Cats itu juga tak mampu mencari celah rapatnya pertahanan Arsenal.

Dalam laga itu, Arsenal mampu menguasai permainan sebanyak 62 persen. Skuat racikan Arsene Wenger itu juga mampu melepaskan delapan tembakan dengan dua di antaranya menyasar ke gawang.

BACA JUGA: Cukur Persela 4-0, Arema Puncaki Klasemen Grup K

Sebaliknya, Sunderland hanya bisa menguasai permainan sebanyak 38 persen. Tim racikan Gustavo Poyet itu bahkan tak sekalipun melepaskan shots on goal. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Menang Dramatis, Serena Lolos Final

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Susunan Pemain Sunderland vs Arsenal


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler