Baca nih, Pelatih MU Komentari Permainan Arema Cronus

Rabu, 09 Maret 2016 – 18:02 WIB
Para pemain Arema Cronus selebrasi kemenangan. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com - TENGGARONG - Pelatih Madura United Gomes de Oliveira mengakui bahwa laga semifinal Piala Gubernur Kaltim dengan format trofeo sebagai hal yang baru. Karena itu, dirinya mencoba untuk memaksimalkan permainan timnya.

Dengan hanya 45 menit waktu yang dimiliki melawan tiap tim, mau tidak mau Fabiano Beltrame dkk harus bisa tampil lebih efektif. Karena itu, kalau Arema Cronus mengejar gol cepat, mereka siap memaksimalkan kelengahan barisan pemain Singo Edan.

BACA JUGA: Dunga Lebih Memilih Neymar Di Sini Daripada di Copa America

"Kami juga ingin cetak gol cepat, tapi saat ini yang terpenting, bagaimana tim kami bisa main efektif. Satu peluang, tapi bisa gol. Itu Bagus," katanya, Rabu (9/3) siang.

Gomes menilai, kesempatan mencari peluang dari kelengahan Arema cukup besar. Dari laga sebelumnya, Arema juga sempat kecolongan oleh gol Persela sebelum bisa membalikkan. 

BACA JUGA: Iniesta: Bukan Keputusan Mudah Datang ke Barcelona

"Kalau gol, dan kami bisa bertahan dengan baik. Bukan tidak mungkin kami bisa menang juga," terangnya. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Wow, Barca Siapkan Dana Fantastis untuk Boyong Pemain Muda Ini

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kalau Menang di Anfield, Ferdinand: Itu akan Jadi Laga Termanis MU


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler