Bagaimana Ini? Lawannya Barcelona di Liga Champions Cuma Miliki 13 Pemain

Rabu, 04 November 2020 – 18:31 WIB
Para pemain Dynamo Kyiv melakukan foto tim jelang pertandingan melawan Lugano. (REUTERS/VALENTYN OGIRENKO)

jpnn.com, SPANYOL - Dynamo Kyiv dilaporkan hanya memiliki 13 pemain yang tersedia untuk menghadapi Barcelona dalam lanjutan Liga Champions pada Kamis (5/11) dini hari.

Hal tersebut dikemukakan pelatih Dynamo Kyiv Mircea Lucescu.

BACA JUGA: Diego Maradona Menjalani Operasi Otak, Begini Hasilnya...

Sejumlah pemain dan staf pelatih tim asal Ukrania itu baru-baru ini dinyatakan positif COVID-19.

Akibatnya, mereka terpaksa menghadapi pertandingan Grup G di Camp Nou dengan jumlah pemain yang sedikit.

BACA JUGA: Piala Dunia U-20 di Indonesia Akan Mundur? Ketum PSSI Bilang Begini

Dynamo mengonfirmasi enam pemain mereka dinyatakan positif Minggu (1/11) kemarin.

Yaitu, Heorhiy Tsytaishvili, Denys Harmash, Mikkel Duelund, Olexandr Karavayev, Tudor Baluta dan Mykola Shaparenko.

BACA JUGA: Menang Dari Manchester United, Arteta Puji 2 Pemain Baru Arsenal Ini

Selain keenam pemain itu, tiga pemain lain juga sudah terlebih dahulu terinfeksi COVID-19.

Yaitu, Heorhiy Bushchan, Vitaliy Mykolenko dan Denys Boyko.

Sedangkan asisten pelatih Emil Caras dan empat staf juga diumumkan terpapar virus tersebut.

"Kami hanya memiliki 13 pemain yang tersedia, tidak banyak yang berubah jadi taktik kami adalah bermain sepak bola," kata Lucescu yang dikutip BBC.

"Masalahnya akan terjadi besok saat bermain. Sebagai pelatih, akan lebih baik bermain di hari lain tetapi kami harus bermain dan kami akan melakukannya," pungkas Caras.(Antara/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler