jpnn.com, JAKARTA - Krisdayanti sudah menyandang sebagai anggota dewan. Diva pop Indonesia ini berharap kehadirannya di DPR bisa menyuarakan keadilan bagi kaum perempuan.
Karena itu, ibu empat anak ini sangat berharap bisa ditempatkan di Komisi VIII yang membidangi sosial dan kemasyarakatan juga perempuan.
BACA JUGA: Pelantikan Presiden: Busana Krisdayanti Terbaik, Riasan Sederhana, Anggun
Salah satunya, pelantun lagu Menghitung Hari ini ingin menggodok aturan terkait poligami.
Hal ini KD sampaikan saat mendapatkan pertanyaan cepat dari Fenny Rose, host acara Rumpi No Secret, Kamis (24/10).
BACA JUGA: Raul Lemos Siap Ditinggal Krisdayanti
“Bagaimana jika suami minta izin untuk menikah lagi?,” tanya Fenny.
Istri Raul Lemos ini mengisyaratkan dirinya tidak akan mengizinkannya melakukan hal tersebut.
BACA JUGA: Krisdayanti dan Raul Lemos Berangkat Umrah
“Mudah-mudahan saya di Komisi VIII biar bisa fight, no poligami,” tegas KD menjawab dengan cepat.(chi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Yessy