jpnn.com, BANDUNG - Michael Essien secara resmi direkrut Persib Bandung. Nah, bagaimana perasaan Djadjang Nurdjaman yang bakal melatih pemain level dunia berdarah Ghana tersebut?
"Jujur saja saya keder menangani pemain kelas dunia," ujar pelatih yang akrab disapa Djanur itu di Graha Persib, Selasa (14/3).
BACA JUGA: Menanti Tuah Nomor Punggung 5
Meski mengaku keder melatih Essien, namun Djanur menilai dengan hadirnya pemain level dunia itu akan meningkatkan nilai kompetisi di Indonesia.
"Kita mendatangkan pemain kelas dunia, saya yakin akan ramai kompetisi," ungkapnya.
BACA JUGA: Essien Gabung Persib, Begini Reaksi Bobotoh
Dengan datangnya Essien, Djanur mengaku akan mempunyai banyak skema yang akan diterapkannya.
Karena, Djanur meyakini kapasitas Essien sebagai pemain berlabel dunia masih punya skill yang mumpuni.
BACA JUGA: Kok Essien Mau Sih Gabung Persib? Begini Ceritanya
"Kami memang butuh amf (Attacking Mildfielder), dan itu ada pada Essien. Essien masih produktif sebagai pemain sepakbola. Semoga Essien membantu Persib untuk mempertahankan juara," kata Djanur, seperti diberitakan Radar Bandung (Jawa Pos Group).
Sebelum menarik Essien, Djanur berkeinginan untuk mendatangkan striker.
Namun kesempatan untuk mendatangkan juru gedor masih tetap terbuka.
Kesempatan itu akan datang seusai regulasi tentang kompetisi Liga 1 diterpakan.
"Saya berharap regulasi 3+1 (3 pemain asing non Asia dan 1 pemain dari Asia). Jadi masih bisa mendatangkan striker. Saat ini kita masih berharap pada Sergio," ujarnya.
Sementara itu, asisten pelatih Persib Herrie Setyawan tidak akan canggung dalam memimpin latihan. "Insya Allah tidak canggung," katanya.
Herrie pun berharap, Essien dapat langsung klop dengan Maung Bandung sebelum Liga 1 bergulir. Herrie pun menilai, datangnya Essien akan menambah ramai kompetisi.
"Selain ramai, nilai bisnis kompetisi pun akan bertambah," pungkasnya. (pra)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Essien: Saya Ingin Meraih Trofi Bersama Persib
Redaktur & Reporter : Soetomo