Balas Lagu Sang Istri, Supri FX Rilis Janjiku Padamu

Selasa, 25 Juni 2024 – 07:01 WIB
Supri FX, produser musik sekaligus penyanyi. Foto: Dok. MYD Records

jpnn.com, JAKARTA - Produser musik, Supri FX kembali membuktikan produktivitas sebagai seorang penyanyi.

Setelah merilis single Tetap Dalam Pelukanku, pemilik label rekaman Didi Music itu kini meluncurkan karya terbaru berjudul Janjiku Padamu.

BACA JUGA: Tetap Dalam Pelukanku, Persembahan Supri FX untuk Sang Istri

Supri FX mengatakan Janjiku Padamu sangat spesial karena merupakan balasan untuk karya yang baru saja dirilis istrinya, Bunda Marni.

Belum lama ini Bunda Marni merilis lagu berjudul Sumpah Sakral yang melukiskan keharmonisan rumah tangga.

BACA JUGA: Pemilik Didi Music Records, Supri FX Siapkan Lagu Bareng Istri

Lagu Janjiku Padamu sengaja dirilis Supri FX di bawah naungan MYD Records sebagai respons dari lagu romantis milik sang istri.

"Lagu Janjiku Padamu ini lagi-lagi adalah satu bukti dan karya yang saya ciptakan untuk istri saya tercinta," kata Supri FX dalam keterangan resmi, Selasa (25/6).

BACA JUGA: The Rain Ungkap Makna Lagu Patah Terbelah

"Ini adalah lagu jawaban untuk single Sumpah Sakral yang sudah terlebih dahulu dikeluarkan oleh istri saya dan di single Janjiku Padamu ini adalah jawaban untuk single yang lalu," lanjutnya.

Supri FX mengatakan proses pembuatan lagu Janjiku Padamu berjalan lancar tanpa hambatan.

Saat menulis lirik lagu, dia berusaha secara jujur menggambarkan perasaan sayang pada sang istri.

"Memang semua lagu yang saya ciptakan itu ingin menjadi satu lagu yang gampang untuk dicerna dan dipahami oleh khalayak luas. Karena ini curahan hati saya pribadi jadi, saya mencoba jujur dalam membuat karya untuk lagu-lagu saya, supaya pesan yang ada dalam lagu-lagu saya bisa gampang diterima," jelasnya.

Tidak hanya sekadar karya, lagu Janjiku Padamu dianggap Supri FX sebagai pesan yang bisa berguna untuk banyak orang.

Lewat musik easy listening dan lirik yang mudah dicerna, dia berharap lagunya bisa menginspirasi orang banyak.

"Pesannya mungkin dalam satu hubungan apalagi dalam rumah tangga, kita harus bisa melengkapi satu sama lain. Senang dan susah bersama, ingat dengan janji pernikahan yang memang seharusnya disaat senang dan susah kita harus terus berjuang dalam menjalani lika-liku kehidupan berumah tangga," tutup Supri FX. 

(ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler