Balas Sindiran Hotman Paris, Jerinx SID: Bang, Saya Pikir Anda Pintar!

Rabu, 29 Juli 2020 – 07:15 WIB
Jerinx SID. Foto: Instagram/JRX

jpnn.com, JAKARTA - Musikus Jerinx SID merasa tersindir dengan perkataan Hotman Paris Hutapea perihal demo antirapid test di Bali, beberapa waktu lalu.

Penggebuk drum Superman Is Dead (SID) ini kemudian menuliskan tanggapannya di kolom komentar.

BACA JUGA: Jerinx SID Vs Hotman Paris di Instagram, Begini Awal Mulanya

"Hai semua. Saya JRX musisi yang dimaksud Bang Hotman di captionnya. Bang, bang. Saya pikir Anda pintar!," tulis Jerinx SID, Selasa (28/7).

Suami Nora Alexandra ini juga membeberkan pandangannya mengenai virus corona atau Covid-19.

BACA JUGA: Hotman Paris Sindir Jerinx SID? Begini Kalimatnya...

"Saya dan Anda sama-sama berkulit gelap kan? Nah. Statement dokter dari Afrika ini memperkuat fakta jika kurikulum kedokteran global memang dirancang untuk menciptakan pola pikir yang sangat patuh terhadap 'sistem', dan untuk selalu bermain aman," ujar Jerinx.

Pemilik nama asli I Gede Ari Astina ini menyertakan sebuah link YouTuber yang dianggap memperkuat argumennya.

BACA JUGA: Sindir Denny Sumargo, Nikita Mirzani: Masa Iya Ada yang Lebih Sombong dari Gue?

"Ketika tiba di masa krisis seperti sekarang, dokter pun dipaksa menjadi 'mesin' yang bekerja hanya sesuai sistem. Problemnya adalah kerangka sistem tersebut merupakan hasil kerjasama Big Pharma, Politisi, Institusi Kesehatan dan Ilmuwan yang sangat rentan terhadap konflik kepentingan," sambungnya.

Sebelumnya, Hotman Paris menyinggung oknum tersebut yang dinilai tidak percaya bahwa virus corona atau covid-19 itu berbahaya.

"Imbauan kepada kapolda dan bapak gubernur Bali, atas adanya seorang pemain musik di Bali yang terang-terangan mengumpulkan massa, terang-terangan di akunnya, terangan-terangan di media sosial tidak percaya bahwa corona itu merupakan suatu ancaman," kata Hotman. (mg7/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler