AGEN Mario Balotelli, Mino Raiola mengecam Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) yang memutuskan menghukum striker Manchester City itu terhadap dugaan tindak kekerasan.
FA menjatuhkan sanksi kepada Balotelli dengan larangan empat kali bertanding atas insiden yang melibatkan gelandang Tottenham, Scott Parker pada laga di Stadion Etihad. Balotelli diduga menginjak kepala Parker di pertadingan yang dimenangkan City 3-2.
Raiola sangat marah dengan keputusan FA, dan ia percaya bahwa striker berkebangsaan Italia itu bisa saja meninggalkan Manchester City dan Liga Premier.
"Saya sangat marah, Mario telah melakukan suatu gerakan spontan," kata Raiola kepada wartawan di Italia sebagaimana yang dikutip goal.com.
"FA harus mempertahankan Balotelli, kalau tidak, ia mungkin berpikir untuk meninggalkan Inggris. Di Liga Premier ada peraturan yang tidak masuk akal," tambah Raiola. (awa/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Presiden Barcelona Minta REFF Hukum Pepe
Redaktur : Tim Redaksi