jpnn.com - JAKARTA - Wacana Menteri BUMN Rini Soemarno membolehkan orang asing memimpin perusahaan BUMN masih terus mendapat kecaman.
Sekretaris Fraksi Golkar (FPG) DPR, Bambang Soesatyo bahkan menilai pemikiran Rini tersebut sesat dan melecehkan bangsa.
BACA JUGA: Ini 15 Nama Calon Hakim MK yang Lolos Seleksi Administrasi
"Kita sesalkan pandangan orang asing akan pimpin BUMN. Ini pemikiran sesat dan lecehkan anak bangsa. Semakin pertegas Jokowi (Presiden Joko Widodo) pro asing. Padahal jargon yang diusung Trisakti," kata politikus yang akrab disapa Bamsoet itu, di Jakarta, Kamis (18/12).
Bila Jokowi konsisten dengan jargon Trisaktinya, Bamsoet meminta Jokowi menolak pemikiran Rini tersebut. Sebab bila Jokowi juga mengamini ide Rini maka hanya akan memperkuat anggapan banyak pihak bahwa Jokowi pro asing
BACA JUGA: Pengamat LIPI: Tanah Bergerak Lagi jika Curah Hujan Tinggi
Selain itu, Anggota Komisi III DPR ini juga melihat ide Rini membolehkan orang asing memimpin perusahaan BUMN berbahaya bagi keutuhan NKRI karena di BUMN juga banyak rahasia negara, terutama perusahaan plat merah yang berkaitan dengan bisnis sebagai salah satu penggerak ekonomi nasional.
"Kalau dipimpian orang asing bisa juga nanti memperpendek jarak asing menguasai aset terutama sumber daya alam. Apa tidak ada lagi orang-orang kita yang bagus. Kalau enggak semuanya saja di outsourching. Kenapa enggak menterinya sekalian dari orang asing, presidennya juga," tandasnya.(fat/jpnn)
BACA JUGA: Tim Pansel Calon Hakim MK Beber Tujuan Sambangi KPK
BACA ARTIKEL LAINNYA... BNPB Rilis Daftar Korban Longsor Banjarnegara
Redaktur : Tim Redaksi