Bandara Kertajati Tambah Rute ke Sumatera dan Kalimantan

Jumat, 14 Desember 2018 – 13:50 WIB
Bandara Kertajati. Foto dok humas Kemenhub

jpnn.com, MAJALENGKA - Pertengahan Desember ini dua rute baru akan mulai beroperasi dari Bandar Udara Kertajati ke Sumatera dan Kalimantan. 

Direktur Jenderal Perthubungan Udara, Polana B. Pramesti menjelaskan, saat ini telah ada tiga maskapai penerbangan yang beroperasi di Kertajati yaitu Citilink, Lion Air dan Transnusa. 

BACA JUGA: Sriwijaya Air Punya Jajaran Direksi Baru

Ada empat rute domestik yang dilayani di sini yaitu rute Kertajati – Surabaya PP, Kertajati – Bandar Lampung, Kertajati – Semarang PP dan Kertajati – Medan PP. 

Sedangkan untuk rute internasional Lion Air menerbangi rute Kertajati – Madinah dan Jeddah - Kertajati untuk penerbangan umroh.

BACA JUGA: Garuda Indonesia Pilih Xpander Gantikan Mobilio Karena Ini

“Akan ada ada rute baru yang diterbangi oleh maskapai penerbangan Garuda Indonesia yaitu Garuda Indonesia ke Sumatera dan Kalimantan. Rute tersebut adalah Kertajati – Bandar Lampung  PP dan Kertajati – Balikpapan PP,” jelas Polana.

Selain dua rute baru tersebut yang dilayani oleh Garuda, rencananya Lion Air juga akan menerbangi rute baru Kertajati – Denpasar PP dan Kertajati – Surabaya PP.

BACA JUGA: Mitsubishi Xpander Resmi Layani Pramugari Garuda Indonesia

“Kami akan berupaya membantu bandara ini agar minat masyarakat untuk terbang melalui bandara ini terus meningkat dengan rute-rute baru yang diprediksi akan diminati masyarakat pengguna jasa penerbangan dari sekitar Majalengka dan Jawa Barat pada umumnya," jelas Polana.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Garuda Indonesia Operasikan Layanan Penerbangan Vintage


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler